Menjelang Tahun Ajaran Baru, Baituzzakah Pertamina Balikpapan Salurkan 325 Paket Sekolah

Baituzzakah Pertamina Tingkat Wilayah Refinery Unit V dan Kilang Pertamina Balikpapan (Bazma RU V, KPB)

Penulis: Iklan Tribun Kaltim | Editor: Budi Susilo
HO/Pertamina
Beasiswa Anak Sekolah. Baituzzakah Pertamina Tingkat Wilayah Refinery Unit V dan Kilang Pertamina Balikpapan menyalurkan 325 Paket Sekolah kepada Pelajar di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. 

Sebagai informasi, Bazma mengelola Zakat, Infak dan Sedekah yang bersumber dari muzakki Pekerja PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan, dan PT Kilang Pertamina Balikpapan (KPB).

Bazma lantas menyusun program-program, dalam hal ini adalah program dalam bidang pendidikan dengan tujuan untuk dapat meringankan beban orang tua atau wali murid.

Program pembagian Paket Perlengkapan Sekolah ini merupakan program yang telah rutin dilakukan setiap tahun.

Ini program rutin tahunan Bazma menyambut tahun ajaran baru. Tahun ini terdapat 325 paket yang dibagikan.

"Kami meminta adik-adik, orang tua serta guru pendamping untuk mendoakan operasional PT KPI RU V dan PT KPB selalu berjalan dengan lancar serta para pekerjanya dilindungi dari bahaya,” kata perwakilan Bazma Sri Martono yang juga merupakan Pekerja PT KPI Unit Balikpapan.

Bantuan Paket Sekolah diperuntukkan bagi Siswa/Siswi Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dari keluarga dhu’afa yang dinyatakan lulus dan akan melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya.

Baca juga: RDMP Balikpapan Segera Diguyur Rp 46,2 Triliun, Juga akan Produksi Petrokimia

“Kita berusaha memenuhi hak-hak masyarakat salah satunya di bidang pendidikan,” kata General Manager PT KPI Unit Balikpapan Arafat Bayu Nugroho.

Bayu dalam sambutannya menyatakan bahwa Pertamina hidup bersosial bersama masyarakat.

“Walaupun kita memberi dedikasi terbaik, kami masih butuh dukungan dan support dari berbagai pihak. Pertamina hidup bersosial khususnya untuk masyarakat ring 1, oleh karena itu kita terus berupaya menjaga komunikasi yang intensif ke masyarakat,” tutur Bayu.

Bayu berharap, bantuan yang diberikan menjadi semangat anak-anak untuk lebih semangat rajin belajar di sekolah dan mengarahkan anak-anak menjadi insan yang memiliki ilmu, iman, dan amal yang baik.

“Semoga adik-adik tidak ada keraguan untuk ke sekolah karena peralatannya sudah kami siapkan dan nantinya dapat menjadi penerus kita semua untuk membangun bangsa,” tutup Bayu. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved