Bola Voli
Live Streaming SEA V League 30 Juli 2023, Cek Klasemen Sementara, Indonesia Selangkah Lagi Juara
Live streaming SEA V League hari ini 30 Juli 2023, cek klasemen sementara, Indonesia selangkah lagi juara.
TRIBUNKALTIM.CO - Live streaming SEA V League hari ini 30 Juli 2023, cek klasemen sementara, Indonesia selangkah lagi juara.
Para pencinta olahraga bola voli jangan sampai melewatkan SEA V League 2023 hari ini.
Pasalnya, turnamen SEA V League 2023 putaran kedua hari ini akan menentukan sang juara.
Persaingan antar empat perwakilan negara akan semakin seru dan sengit.
Untuk hari ini, Minggu 30 Juli 2023, turnamen SEA V League 2023 putaran kedua akan menyuguhkan dua kali pertandingan.
Duel antara timnas voli putra Thailand vs Indonesia akan menjadi pertandingan pembuka pada hari kedua gelaran SEA V League 2023 putaran kedua.
Pertandingan antara timnas voli putra Thailand vs Indonesia bakal berlangsung mulai pukul 14.00 WIB.
Setelah itu, akan dilanjutkan pertandingan antara tim tuan rumah Filipina melawan Vietnam pada pukul 18.00 WIB.
Baca juga: Timnas Voli Putra Indonesia vs Thailand Hari Ini, Penentuan Juara SEA V League 2023 Putaran Kedua
Timnas Voli Putra Indonesia Selangkah Lagi Juara
Timnas voli putra Indonesia melewati hadangan Filipina.
Mengutip Tribunnews.com, Indonesia sabet kemenangan 3 set langsung saat berlangsungnya pertandingan SEA V League 2023 pada Sabtu (29/7) petang WIB.
Skor kemenangan timnas voli putra Indonesia atas Filipina yakni 20-25, 22-25 dan 20-25.
Ini kemenangan kedua yang diraih Doni Haryono dkk.
Sebelumnya Timnas Voli Putra Indonesia mampu menggilas Vietnam 3-1.
Dengan 2 kemenangan beruntun tersebut, timnas voli putra Indonesia berhak memuncaki klasemen SEA V League 2023.
Timnas voli putra Indonesia selangkah lagi menjadi juara dengan syarat menang di laga terakhir dari Thailand.
Peluang anak asuh Jiang Jie menjadi juara sangatlah besar, sebab Thailand saat ini tertinggal 3 poin.
Baca juga: Jadwal SEA V League Seri 2 Hari Ini 29 Juli 2023: Duel Thailand vs Vietnam, Filipina Lawan Indonesia
Jalannya Pertandingan Timnas Voli Putra Indonesia Lawan Filipina
Dikutip TribunKaltim.co dari Tribunnews.com, berikut jalannya pertandingan timnas voli putra Indonesia lawan Filipina yang digelar Sabtu (29/7/2023) kemarin.
Farhan Halim membuka poinnya atas Filipina.
Sebelum Farhan Halim menghasilkan poin, Timnas Voli Putra Indonesia menekan lewat quick Doni Haryono.
Quick Doni Haryono masih bisa dikembalikan dan berujung smash Farhan Halim.
Kejar mengejar poin terjadi saat Timnas Indonesia dan Filipina berada di kedudukan imbang 3-3.
Filipina berusaha agar tidak tertinggal banyak poin sehingga beberapa tekanan dilancarkan ke kubu Timnas Indonesia.
Sempat terjadi 2 kali beruntun gagal servis yang dilakukan pemain Timnas Voli Indonesia maupun Filipina.
Skor kini masih imbang 4-5 untuk keunggulan Timnas Voli Putra Indonesia.
Miss koordinasi sempat terjadi antara Dimas Saputra dengan relkannya.
Akibat miss koordinasi itu, Timnas Voli Putra Indonesia tertinggal 9-6.
Empat poin beruntun yang didapatkan Filipina akhirnya diputus Farhan Halim.
Kini Timnas Voli Putra Indonesia mengejar 9-7.
Timnas Voli Putra Indonesia perlahan mulai mengejar ketertinggalannya.
Anak asuh Jiang Jie memanfaatkan block dari serangan Filpina untuk mendapatkan banyak poin.
Walhasil, Timnas Voli Putra Indonesia menang 20-25 dari Filipina pada set pertama.
Pada set kedua, Timnas Voli Putra masih menunjukkan dominasinya.
Timnas Voli Putra Indonesia dan Filipina sempat melakukan kesalahan yang sama di awal set kedua.
Kedua negara ini saling menyumbang poin akibat servis bola yang tidak menyeberangi net.
Selain itu, pemain Filipina yang bernama Malabung juga gagal menghasilkan poin karena melakukan foul holding ball.
Poin demi poin dengan mudahnya didapatkan Timnas Voli Putra indonesia.
Satu di antaranya dari pukulan smash Doni Haryono.
Kini Timnas Voli Putra Indonesia memimpin 5-8 atas Filipina.
Keunggulan Timnas Voli Putra Indonesia tak lain berkat variasi serangan yang diterapkan Jiang Jie.
Tak cuma variasi serangan, 6 pemain Timnas Voli Putra Indonesia juga menunjukan progress yang lebih baik.
Mereka yang biasanya telat panas tidak terlihat di laga ini.
Peforma luar biasa ini menghantarkan kemenangan di set kedua. Timnas Voli Putra Indonesia unggul 22-25 dari Filipina.
Sementara di set ketiga, Timnas Voli Putra Indonesia tetap fokus agar bisa menyelesaikan perlawanan Filipina.
Konsentrasi tinggi pemain Timnas Voli Putra Indonesia mampu mengamankan set ketiga dengan skor 20-25.
Baca juga: Link Live Streaming SEA V League Putaran Dua Hari Ini 28 Juli 2023, Timnas Voli Indonesia vs Vietnam
Klasemen SEA V League 2023 Putaran Kedua
Jadwal Lengkap SEA V League 2023 Putaran Kedua
Berikut jadwal lengkap SEA V League 2023 putaran kedua yang akan berlangsung di Sta Rosa City Filipina.
30 Juli 2023
14.00 WIB: Thailand vs Indonesia
18.00 WIB: Filipina vs Vietnam
Pertandingan ini akan ditayangkan secara langsung melalui Siaran Langsung Moji TV dan juga dapat diakses melalui TV Online.
Baca juga: Jadwal SEA V League 2023 Putaran Kedua, Timnas Voli Putra Indonesia vs Vietnam di Laga Perdana
Live Streaming SEA V League 2023
Berikut link live streaming SEA V League 2023 yang dapat Anda akses untuk menyaksikan keseruan penampilan timnas voli putra Indonesia di panggung internasional.
Untuk link live streamingnya dapat anda akses di DI SINI.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20230730_SEA-V-League-hari-ini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.