Pilkada Jateng 2024
Terjawab! Gibran dan 2 Tokoh PDIP 'Disiapkan' Jadi Gubernur Jawa Tengah Gantikan Ganjar Pranowo
Gibran Rakabuming Raka diprediksi tengah disiapkan untuk menjadi pengganti Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Sementara itu Dr Joko Prihatmoko berharap ada kebaruan dalam pimpinan ke depan, jangan hanya dari kalangan nasionalis-religius.
Baca juga: Anies Baswedan dapat Dukungan dari Gus Wafi, Ganjar Pranowo Makin Terancam di Jawa Tengah
Menurutnya, tokoh-tokoh yang telah berkiprah langsung dalam memajukan perekonomian Jawa Tengah bisa menjadi pilihan.
“Tokoh dari kalangan pengusaha seperti Irwan Hidayat dianggap mampu menggali potensi daerah dan mengembangkan sektor perekonomian,” pungkasnya.
Tidak harus dari kalangan religi, namun tokoh pengusaha juga bisa menjadi pilihan.
Terpenting calon pemimpin Jawa Tengah adalah figur yang bisa mengayomi memberi rasa aman dan sepenuhnya untuk pengabdian.
Ganjar Pranowo Luruskan Sejarah Jawa Tengah
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyampaikan pelurusan sejarah Provinsi Jawa Tengah, pada upacara Hari Jadi ke-78 provinsi setempat, di Brebes, Sabtu (19/8/2023).
Ganjar menyebut, Hari Jadi Provinsi Jateng kini diperingati tiap 19 Agustus, dari yang sebelumnya tanggal 15 Agustus.
Ganjar menyatakan, para pendahulu sudah mewanti-wanti, jika tidak ingin hilang dari sejarah, maka jangan pernah melupakan sejarah. Karena itu, ketika dia diberi amanah di Jawa Tengah, pihaknya mencoba menelusuri sejarahnya.
Baca juga: Ada Kader Dukung Capres Lain, DPD PDIP Kaltim Solid Dukung Ganjar Pranowo dan Tak Terpengaruh
"Akhirnya ketemulah bahwa sejarah Jawa Tengah dimulai dari kepemimpinan Raden Panji Suroso Condronegoro. Beliau adalah gubernur pertama kita, yang dilantik pada 19 Agustus 1945," kata Ganjar dalam pembacaan amanatnya.
Maka Pemprov Jateng mengusulkan perubahan hari lahir Jawa Tengah dari yang selama ini 15 Agustus 1950 menjadi 19 Agustus 1945.
Upaya pelurusan sejarah ini telah disetujui DPR RI melalui UU Nomor 11 Tahun 2023 Pasal 2.
Maka jadilah hari ini, memperingati Hari Ulang Tahun ke 78 Provinsi Jawa Tengah.
Dengan pengungkapan sejarah itu, kata Ganjar, semoga bisa menambah kebanggaan sebagai wong Jawa Tengah.
Ganjar merasa bangga telah menjadi bagian dari Jawa Tengah.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.