BWF World Championships 2023
Jadwal Badminton BWF World Championships 2023, Apri/Fadia hingga Daddies, Perkiraan Jam Main Live TV
Jadwal badminton BWF World Championships 2023 hari ini babak perempat final. Dari Apri/Fadia hingga Daddies, perkiraan jam main. Live TV dan score
"Untuk menghadapi babak 8 besar, kami akan enjoy saja, bermain tenang, pukulan demi pukulan harus bagus," kata Bagas menjelaskan.
"Kami jangan membuat banyak kesalahan sendiri saja, kami akan terus berjuang untuk Indonesia," imbuhnya.
Setelah Fikri/Bagas, ada tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.
Ini adalah kali pertama Jorji melangkah ke perempat final di ajang BWF World Championships.
"Senang dan bersyukur saya bisa lolos ke babak 8 besar Kejuaraan Dunia. Ini merupakan kesempatan keempat saya pada Kejuaraan Dunia dan sejauh ini," kata Gregoria seperti dikutip TribunKaltim.co dari bolasport.com.
Di perempat final hari ini, Jorji akan menantang unggulan kedua, Akane Yamaguchi.
Dari rekam pertemuan, Jorji memang tertinggal 4-11 dari Akane Yamaguchi.
Baca juga: Hasil Badminton BWF World Championships 2023 Hari Ini, Leo/Daniel Tantang India di 16 Besar, Live TV
Namun di pertemuan terakhir yakni di perempat final Japan Open 2023 kemarin, Gregoria berhasil mengalahkan Akane Yamaguchi lewat rubber game yang ketat.
Meski demikian, Gregoria harus berhati-hati dengan kondisi lututnya.
Gregoria mengalami masalah lutut kiri sejak menjalani laga 16 besar.
Sementara Akane Yamaguchi dalam kondisi fresh karena tunggal putri Jepang ini melangkah ke perempat final tanpa bertanding karena calon lawannya di 16 Besar, Busanan Ongbamrungphan mundur.
"Cuma saya tak bisa melihat permainan Akane yang menang tanpa bertanding. Untuk melawan Akane, saya akan tampil lebih rileks. Target saya ingin tampil maksimal. Semoga hasilnya juga maksimal," tutur Gregoria.
Setelah Jorji, ada laga Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Ahsan/Hendra yang dijuluki The Daddies melangkah ke perempat final setelah mengalahkan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Di perempat final BWC 2023 hari ini, Ahsan/Hendra akan bertemu wakil Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.