Pilpres 2024

Koalisi Ganjar Kalah dari Partai Pengusung Prabowo, Cek Hasil 3 Lembaga Survei Terbaru Hari Ini

Koalisi Ganjar Pranowo kalah dari partai pengusung Prabowo Subianto, cek hasil tiga lembaga survei terbaru hari ini.

Editor: Ikbal Nurkarim
Kompas.com/Dok Humas Pemprov Jareng/IST
Berbagai lembaga survei terus merilis hasil survei Capres 2024 atau penelitian terkait elektabilitas Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. 

TRIBUNKALTIM.CO - Koalisi Ganjar Pranowo kalah dari partai pengusung Prabowo Subianto, cek hasil tiga lembaga survei terbaru hari ini.

Hasil survei ketiga bakal calon presiden (Capres) Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan di tiga lembaga survei.

Lembaga Survei Indonesia (LSI) baru saja merilis hasil survei terbarunya terkait isu peta kompetisi Pilpres 2024 periode 3 hingga 9 Agustus 2023.

Dari simulasi tertutup 3 nama, bakal Capres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo lebih unggul dibandingkan dua pesaing lainnya.

Baca juga: Survei Capres 2024, Elektabilitas Januari - Agustus, Partai Pro Prabowo Menang atas Ganjar dan Anies

Baca juga: Ini Duet Capres Cawapres 2024 Terkuat Versi Survei dan Elektabilitas Capres 2024 Terbaru Hari Ini

Baca juga: Terbaru! Hasil Survei Capres 2024: Anies Statis di Urutan Ketiga, Prabowo dan Ganjar Saling Salip

Bahkan, jika dibandingkan tahun lalu, hasil survei Ganjar Pranowo di simulasi tertutup tiga nama menunjukkan kenaikan yang cukup signifikan.

Ganjar Pranowo mengalami kenaikan 5,3 persen suara, jika dibandingkan dengan Agustus tahun lalu 2022, 31,7 persen suara.

“Ganjar unggul di 37 persen pada Agustus 2023, Prabowo di angka 35,3 dan Anies 22,2 persen yang menurun dengan signifikan. Pertarungan terjadi di Ganjar dengan Prabowo,” kata Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan, Rabu (30/8/2023).

Adapun survei ini melibatkan 1220 responden dengan dipilih secara acak atau multistage random sampling dengan margin of error sebesar 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Survei Litbang Kompas

Pada Survei Litbang Kompas yang dilakukan 27 Juli hingga 7 Agustus 2023, Ganjar Pranowo unggul.

Baik itu dalam simulasi terbuka, simulasi 10 nama, 5 nama hingga 3 nama.

Saat simulasi terbuka, jumlah responden yang memilih Ganjar Pranowo sebanyak 24,9 persen, Prabowo Subianto 24,6 persen sedangkan Anies Baswedan 12,7 persen.

Dalam simulasi 10 nama, Ganjar Pranowo diketahui mendapatkan 29,6 persen, Prabowo Subianto 27,1 persen dan Anies Baswedan 15,2 persen.

Berikutnya, dalam simulasi lima nama, Ganjar memperoleh suara sebesar 31,8 persen, Prabowo 27,8 persen, dan Anies 15,6 persen.

Baca juga: Hasil 22 Survei Capres: Meski Ganjar Rebound, Prabowo Masih Capres Terkuat, Anies Perkasa di Jabar

Sementara itu dalam simulasi tiga nama, Ganjar mendapatkan elektabilitas 34,1 persen.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved