Travel
10 Rekomendasi Tempat Bukber Di Samarinda, Cocok untuk Keluarga dan Gathering
Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat berbuka puasa bersama (bukber) yang dapat cocok untuk keluarga dan gathering.
Penulis: Tribun Kaltim | Editor: Dzakkyah Putri
Rekomendasi kuliner malam di Samarinda yang patut untuk dicicipi adalah Sabah Indonesia, yang lebih dikenal dengan nama Kedai Sabindo.
Terletak di Jl. Letnan Jend. Suprapto No.5D, Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Kedai Sabindo menawarkan pengalaman kuliner Malaysia yang menggoda selera untuk makan malam.
Menu andalan di Kedai Sabindo mencakup nasi goreng pattaya, roti canai, roti tisu, dan beragam hidangan lezat lainnya.
Dengan lokasinya yang strategis, Kedai Sabindo menjadi pilihan yang ideal untuk menikmati sajian kuliner malam yang otentik dan lezat di Samarinda.
5. Bandar Samarendah Resto
Dari beragam restoran yang berlokasi di Samarinda, Bandar Samarendah menonjol sebagai pilihan yang sangat menarik untuk dicoba.
Dengan ruangan yang luas, suasana yang nyaman, fasilitas lengkap, dan beragam pilihan menu, Bandar Samarendah dapat dijadikan rekomendasi yang sangat menyenangkan.
Restoran ini terletak di Jl. Ir. H. Juanda No.18A, Sidodadi, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Bandar Samarendah sangat cocok sebagai tempat makan bersama keluarga.
Seringkali, kita merasa bingung ketika berencana makan bersama keluarga, terutama karena kekhawatiran anak-anak akan merasa bosan.
Bandar Samarendah memberikan solusi ideal dengan menyediakan area Playground yang menyenangkan bagi anak-anak.
Dengan ini, orang tua dapat menikmati hidangan mereka dengan tenang, sementara anak-anak dapat bersenang-senang bermain di area yang disediakan.
6. Kultur+
The New Culinary and Lifestyle Area in Samarinda atau biasa disebut dengan Kultur+ merupakan salah satu rekomendasi tempat bukber saat puasa.
Kultur+ merupakan food court yang berlokasi di Alaya Samarinda dan baru saja dibuka akhir tahun 2024 lalu.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.