Euro 2024
Timnas Inggris Punya Jagoan Baru Akhiri Paceklik Gelar Jelang Euro 2024, Kontribusi Real Madrid
Timnas Inggris punya jagoan baru akhiri paceklik gelar jelang Euro 2024. Ada kontribusi Real Madrid lantaran jadi pemain inti di Liga Spanyol.
Disebut pemain super, Jude Bellingham disetarakan dengan Lionel Messi dan dijagokan memimpin timnas Inggris juara Euro 2024. (OSCAR DEL POZO / AFP)
Skenario serupa terjadi pada El Clasico edisi pertama di Liga Spanyol musim ini.
Oktober lalu, Bellingham memborong dua gol saat Madrid menang comeback 2-1.
Lesakan penentunya juga dibuat Bellingham pada masa injury time.
Aksi terbarunya di El Clasico menegaskan bahwa dampak Bellingham luar biasa pada musim pertamanya di klub sebesar Real Madrid.
Baca juga: 5 Fakta Unik Euro 2024 Jerman, Aturan Diprotes Peserta, Diklaim jadi Piala Eropa Paling Ramah Iklim
Kendati posisi aslinya bukan striker, gelandang kelahiran Stourbridge menjelma sebagai sumber gol utama Los Blancos.
Bellingham sudah mencetak 21 gol dalam 36 partai lintas kompetisi.
Jumlah gol tersebut telah resmi melewati koleksi pribadinya selama dua musim terakhir membela Dortmund.
Sepanjang 2021-2023, dia menghasilkan 20 gol dalam 86 partai.
Capello meyakini bahwa dengan performa brilian ini, Bellingham dapat menginspirasi timnas Inggris di Euro 2024.
Ia termasuk figur sentral yang diharapkan bisa mendorong The Three Lions meraih gelar internasional pertamanya dalam 58 tahun.
Inggris tak pernah lagi mencicipi trofi sejak menjuarai Piala Dunia 1966 di depan publik sendiri.
Tak main-main, Capello menyamakan pengaruh Bellingham bagi tim sudah selevel Lionel Messi ketika berada dalam jenjang usia yang sama.
Disebut pemain super, Jude Bellingham disetarakan dengan Lionel Messi dan dijagokan memimpin timnas Inggris juara Euro 2024.
"Hanya pemain-pemain super yang bisa bermain seperti dia dalam usia seperti itu, (contohnya) Messi dan yang lainnya," kata Capello.
"Itu performa luar biasa yang saya lihat dalam pertandingan sangat penting seperti El Clasico karena dia begitu bagus di setiap jengkal lapangan."
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.