Travel
6 Wisata Kalimantan Timur yang Wajib Dikunjungi oleh Turis dan Warga Lokal saat Libur Sekolah
Kumpulan rekomendasi destinasi wisata Kalimantan Timur yang wajib dikunjungi oleh warga lokal dan turis saat liburan sekolah.
Penulis: Dzakkyah Putri | Editor: Nisa Zakiyah
TRIBUNKALTIM.CO - Kumpulan rekomendasi destinasi wisata Kalimantan Timur yang wajib dikunjungi oleh warga lokal dan turis saat liburan sekolah.
Wisata Kalimantan Timur ini memiliki beberapa keanekaragaman yang indah, meliputi alam maupun hewani.
Beberapa rekomendasi wisata Kalimantan Timur yang telah dikumpulkan oleh TrbunKaltim.co merupakan nominasi Anugerah Desa Wisata yang diadakan oleh Kemenparekraf (Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif).
Rekomendasi wisata Kalimantan Timur ini dapat dijadikan pilihan untuk liburan bersama keluarga, sahabat, teman, ataupun mengadakan acara perpisahan sekolah.
Berikut ialah kumpulan 6 destinasi wisata di Kalimantan Timur yang masuk nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia dan wajib dikunjungi bagi warlok maupun turis dan pendatang.
Baca juga: 2 Desa di Kalimantan Timur Masuk 50 Nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia, Berau dan PPU Mempesona
1. Desa Wisata Sangkuliman (Kutai Kartanegara)
Melansir dari Jadesta, desa wisata Sangkuliman berlokasi di dataran tinggi yang tidak pernah terkena banjir, Sangkuliman , Kota Bangun , Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Walaupun desa ini dikeniling oleh air dan air di kerankan disebalah Timur Suangi Mahakam, sebelah Barat Danau Semayang, sebelah Utara anak Sungai Mahakam dan sebelah Selatan Danau Saguntur.
Bersih dengan pengelolaan sampah dan memiliki Bank Sampah maka kebersihan dijaga dengan baik, juga memiliki pasilitas olahraga lapangan Sepak Bola, Volly Ball, Sepak Takraw, Gedung Bulutangkis, Tenes Meja.
Dengan peningkatan pengelolaan tempat wisata oleh kelompok sadar wisata makan potensi yang di kembangkan adalah tempat wisata Kampung Bunga yang ramah lingkungan, Danau Saguntur, Gunung Tallo, Loa Kijang, Loa Ulaman, Loa Palla, Loa Caki.
Tanjung Rappeh, Tanjung Palla, Tanjung Hallat tempat - tempat ini akan menawarkan masing masing keunikannya, di sertai dengan susur Danau dan Sungai melihat mamalia Pesut, Sunset di Danau Semayang, Sundres di Danau Saguntur dan melihat serta mencoba beraktifitas bersama para nelayan menangkap ikan di danau dan sungai.
2. Desa Wisata Biduk-biduk (Berau)
Biduk-Biduk adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur.
Destinasi Wisata yang terdapat di Desa Biduk Biduk yaitu:
1. Wisata Alam Danau Labuan Cermin/Danau Dua Rasa
2. Wisata Bahari Pantai Bangkuduan
3. Wisata Bahari Pantai Biduk Biduk
4. Wisata Budaya Memancing Tradisional
5. Wisata Kuliner Khas Pesisir
Berada di dalam kawasan Bentang Alam Karst Mangkalihat menyebabkan Desa Wisata Biduk Biduk memiliki banyak wisata alam.
Selain itu, Desa Wisata Biduk Biduk juga berhadapan langsung dengan Laut Sulawesi yang menjadikannya sebagai desa pesisir secara tipologi.
3. Desa Wisata Pulau Derawan (Berau)
Pulau Derawan adalah salah satu kampung di Kecamatan Pulau Derawan, Kabupaten Berau, tepatnya berada di tepian sungai Talasau dan berada didaratan rendah.
Sedikitnya ada empat pulau yang terkenal di kepulauan tersebut, yakni Pulau Maratua, Derawan, Sangalaki, dan Kakaban yang ditinggali satwa langka penyu hijau dan penyu sisik.
Di Kepulauan Derawan terdapat beberapa ekosistem pesisir dan pulau kecil yang sangat penting yaitu terumbu karang, padang lamun dan hutan bakau (hutan mangrove).
Selain itu banyak spesies yang dilindungi berada di Kepulauan Derawan seperti penyu hijau, penyu sisik, paus, lumba-lumba, kima, ketam kelapa, duyung (dugong), ikan barakuda dan beberapa spesies lainnya.
4. Desa Wisata Pantai Smacly (Balikpapan)
Berlokasi di Jl. Sosial No.Dalam, RW.rt 19Kel, Lamar, desa wisata Pantai Smacly Balikpapan merupakan salah satu wisata yang baru saja buka.
Pantai Smacly ini dibuka pada 2019 terdapat beberapa wahana yang ditawarkan sangat menjual, seperti ada areal untuk menikmati sepeda gantung, flying fox.
Bahkan selain menguji adrenalin dengan sepeda gunung, pengunjung pun tak lupa dapat mengabadikan momen, baik melalui ponsel maupun kamera.
5. Desa Wisata Kelurahan Nipah-nipah (Penajam Paser Utara)
Nipah-Nipah adalah salah satu kelurahan di kecamatan Penajam.
Berlokasi di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur,
Destinasi Wisata Kelurahan Nipah-Nipah Meliputi :
1. Pantai Sipakario
2. Rumah Adat Kuta
3. Taman Bunga Rozeline
4. Alun-Alun PEMKAB
6. Rumah Ulin Arya (Samarinda)
Rumah Ulin Arya adalah tempat wisata keluarga yang menarik di Samarinda, menawarkan beragam wahana untuk dinikmati.
Pengunjung dapat menjelajahi Mini Farm yang dihuni oleh hewan-hewan jinak, menikmati kesegaran di Kolam Renang Sehat, atau berjalan-jalan di Arya’s Botanical Garden.
Tempat ini juga cocok untuk gathering keluarga atau perusahaan, serta ideal untuk pesta pernikahan bertema taman.
Berlokasi di Jalan Teluk Batu Jl. Bayur No.RT.20, Sempaja Utara, Kec. Samarinda Utara, Kota Samarinda, Rumah Ulin Arya dapat menjadi salah satu pilihan wisata dan lokasi perpisahan sekolah. (*)
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Kaltim dan Google News Tribun Kaltim untuk pembaruan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
| Rekomendasi Sate Ayam di Balikpapan dengan Rating Tertinggi di Google, Lengkap Alamat dan Jam Buka |
|
|---|
| 10 Angkringan di Balikpapan dengan Harga Ramah di Kantong, Cocok untuk Nongkrong Rabu Gaul! |
|
|---|
| 10 Rekomendasi Tempat Sate Terfavorit di Balikpapan dengan Rating Google Tertinggi |
|
|---|
| 10 Tempat Makan Soto Banjar dengan Rating Google Tertinggi di Balikpapan |
|
|---|
| Daftar 10 Tempat Makan Nasi Pecel di Balikpapan dengan Rating Google Tertinggi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Derawan-yang-masuk-dalam-100-besar-ADWI.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.