Timnas Indonesia
PSSI Bocorkan Kondisi Terbaru Jay Idzes dan Calvin Verdonk Jelang Timnas Indonesia vs Filipina
PSSI bocorkan kondisi terbaru Jay Idzes dan Calvin Verdonk jelang Timnas Indonesia vs Filipina
TRIBUNKALTIM.CO - Timnas Indonesia menghadapi laga hidup mati melawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jika menang, pasukan Shin Tae-yong akan lolos ke putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jelang lawan Filipina, Timnas Indonesia akan mendapatkan 2 tenaga baru.
Mereka adalah Jay Idzes dan Calvin Verdonk.
Diketahui, laga Timnas Indonesia vs Filipina akan berlangsung Selasa (11/6/2024).
Baca juga: Lengkap, Bursa Transfer AC Milan, Real Madrid Ingin Pulangkan Theo, De Ketelaere Balik ke San Siro
Baca juga: Rute Timnas Inggris jadi Juara Euro 2024, Kans Jumpa Spanyol di Laga Final
Kabar baik diperoleh timnas Indonesia jelang laga lawan Filipina pada 11 Juni 2024 mendatang.
Dua pemain dipastikan jadi kekuatan tambahan pasukan Garuda yakni Jay Idzes dan Calvin Verdonk.
Sebelumnya, Jay diberitakan mengalami jetlag dan kurang bugar saat lawan Irak.
Hal ini seperti digambarkan salah satu anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga karena Jay Idzes baru tiba bergabung dengan timnas Indonesia per Rabu (5/6/2024).
"Karena tadi dia (Jay Idzes) mungkin masih jetlag, sehingga walaupun masuk ke line-up tapi enggak bisa tanding," ucap Arya Sinulingga.
"Karena mungkin dia capek banget."
"Waktu tadi malam (5/6/2024) sampai di Indonesia, mungkin jam 10 malam," tambahnya.
Kini kondisi Jay dikabarkan semakin membaik hingga siap untuk diturunkan melawan Filipina.
Konfirmasi ini diperoleh dari Sekjen PSSI, Yunus Nusi saat ditemui di final Liga 3 2023-2024, Jumat (7/6/2024).
"Kondisi Jay Idzes juga dalam keadaan baik," kata Yunus Nusi.
Menjaga Mimpi 300 Juta Jiwa, Timnas Indonesia Hadapi Laga Hidup Mati Versus Irak |
![]() |
---|
Gol Dony Tri Pamungkas tak Mampu Membuat Timnas U-23 Indonesia Terhindar dari Kekalahan Lawan India |
![]() |
---|
Pelatih Irak Diingatkan Waspadai Strategi Timnas Indonesia, Hati-hati dengan 'Jebakan' |
![]() |
---|
Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs India Hari Ini, Kick-off Jam 20.00 WIB |
![]() |
---|
Media Tuan Rumah Piala Dunia 2026 Sebut Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi 'Kacau' |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.