Pilkada Kaltim 2024

Pilkada Kaltim 2024 Diikuti 2 Pasangan Calon, Petahana Isran-Hadi Digempur Koalisi Gemuk Rudy-Seno

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kalimantan Timur (Kaltim) atau Pilkada Kaltim 2024, menghasilkan dua pasangan calon.

Kolase TribunKaltim.co
Isran Noor, Hadi Mulyadi, Rudy Mas'ud dan Seno Aji. Dua pasangan calon di Pilkada Kaltim 2024. 

Saat ini Isran Noor berusia 66 tahun.

Ia memiliki sederetan riwayat organisasi, pendidikan, dan pekerjaan.

Sebelum menjadi Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor pernah menjabat sebagai Bupati Kutai Timur.

Isran Noor mulanya menjadi Wakil Bupati Kutai Timur dengan Awang Faroek sebagai bupatinya.

Kemudian Isran Noor menjadi Bupati Kutai Timur periode 2009-2011 menggantikan Awang Faroek Ishak yang terpilih sebagai Gubernur Kalimantan Timur periode 2008–2013.

Ia pun kembali terpilih menjadi Bupati Kutai Timur usai mendaftar menjadi kandidat calon bupati Kutai Timur, berpasangan dengan calon wakil bupati Ardiansyah.

Isran Noor menjadi Bupati Kutai Timur untuk periode 2011-2015.

Ia resmi berhenti menjabat sebagai Bupati Kutai Timur pada 30 Maret 2015.

Puncak kariernya, Isran Noor berhasil terpilih menjadi Gubernur Kalimantan Timur periode 2018-2023.

Ia menikah dengan Norbaiti dan dikaruniai 3 orang anak.

Sang istri Gubernur Isran Noor meninggal dunia pada Rabu 24 Mei 2023 malam. 

Norbaiti Isran Noor wafat di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (PON) Jakarta.

Istri Gubernur Kaltim, Isran Noor itu diketahui mengidap penyakit kanker.

Biodata Isran Noor

1. Nama Lengkap : Dr. Ir. H. Isran Noor, M.Si

2. Tempat Lahir : Sangkulirang, Kab. Kutai Timur

Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved