MotoGP
Link Live Streaming Trans7 Race MotoGP Thailand 2024 Hari Ini, Bisa Juga Nonton di TV Online SPOTV
Balapan di MotoGP Thailand 2024 juga dapat disaksikan melalui siaran langsung dan live streaming Trans7, serta TV Online SPOTV.
TRIBUNKALTIM.CO - Aksi para pembalap pada balapan MotoGP Thailand 2024 di Sirkuit Chang, Minggu (27/10/2024) akan start pukul 15.00 WIB dan dapat disaksikan melalui siaran televisi Trans 7 dan link live streaming.
Balapan di MotoGP Thailand 2024 juga dapat disaksikan melalui siaran langsung dan live streaming Trans7, serta TV Online SPOTV.
Link Live Streaming race MotoGP Thailand 2024 ada di akhir artikel ini, cukup klik saja.
Balapan utama digelar Minggu (27/10/2024), pukul 15.00 WIB.
Baca juga: Live Trans7, Race MotoGP Thailand 2024, Marc Marquez Sarankan Pecco Bagnaia harus Lebih Agresif
MotoGP Thailand 2024 akan jadi pertarungan menarik antara Jorge Martin dengan Pecco Bagnaia.
Marc Marquez memberikan pesan kepada Pecco Bagnaia jika ingin mempertahankan gelar juara dunia MotoGP musim ini dari ancaman Jorge Martin.
Setelah kalah duel dengan Jorge Martin di Sprint Race MotoGP Thailand 2024, Sabtu (26/10/2024), Marquez merasa murid Valentino Rossi itu kurang berani mengambil risiko.
Mengingat Martinator - julukan Martin, cukup kuat dan konsisten si Sirkuit Buriram, Bagnaia harus bisa tampil lebih agresif.
Menurut Marquez, Bagnaia butuh hasil yang menempatkan dirinya finis di depan Martin jika ingin memperpanjang duel hingga Valencia.
"Besok (di main race MotoGP Thailand) kita akan melihat pertarungan yang menarik antara Bagnaia-Martin," buka Marquez dilansir Crash.
"Karena mereka berdua (Bagnaia dan Martin) mengendarai motor yang sangat cepat."
"Dan Bagnaia harus mengambil risiko karena jika dia ingin memiliki kesempatan di Valencia (race pamungkas), besok (di main race Thailand) dia harus finis di depan Martin," katanya menambahkan.
Secara hitung-hitungan, Martin sejatinya punya potensi besar menjadi juara dunia MotoGP 2024 mengingat dirinya unggul 22 poin saat ini.
Laporan Crash mengatakan bahwa Martin tetap bisa jadi juara dunia MotoGP 2024 meski finis kedua di belakang Bagnaia dalam seri balapan yang tersisa.
"Dengan keunggulan Martin yang kini mencapai 22 poin, secara teoritis ia bisa finis kedua di belakang Bagnaia dalam lima balapan tersisa dan tetap bisa meraih gelar juara," bunyi laporan media tersebut.
Sementara itu, Marquez yang menantikan duel Bagnaia dan Martin dalam sesi main race, dia sendiri telah mematok target dalam sesi tersebut.
Rider besutan Gresini yang berjuluk si Baby Alien punya target untuk bisa bertarung melawan Bastianini.
Yang mana jika melihat tabel klasemen MotoGP 2024, Bastianini merupakan pesaing berat Marquez untuk bisa finis di posisi ketiga klasemen MotoGP 2024.
Sedangkan rekan setim Bagnaia tersebut sangat kuat ketika beraksi di Negeri Gajah Putih. Tantangan kekasih Gemma Pinto untuk bisa unjuk taji.
"Kami memiliki pertarungan pribadi (untuk posisi ketiga di klasemen) melawan Bastianini dan sepertinya ketika dia sangat kuat (di Thailand), saya sedikit kesulitan, begitu juga sebaliknya. Jadi kita lihat saja nanti," ujar Marquez mengakhiri.
Starting Grid MotoGP Thailand 2024
1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)
2. Enea Bastianini (Ducati Lenovo)
3. Jorge Martin (Prima Pramac)
4. Marco Bezzecchi (VR46)
5. Marc Marquez (Gresini)
6. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
7. Pedro Acosta (GASGAS Factory Tech3)
8. Fabio Di Giannantonio (VR46)
9. Alex Marquez (Gresini)
10. Maverick Vinales (Aprilia)
11. Franco Morbidelli (Prima Pramac)
12. Johann Zarco (LCR Honda)
13. Brad Binder (KTM)
14. Aleix Espargaro (Aprilia)
15. Jack Miller (KTM)
16. Augusto Fernandez (GASGAS Factory Tech3)
17. Alex Rins (Monster Energy Yamaha)
18. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
19. Joan Mir (Repsol Honda)
20. Raul Fernandez (Trackhouse Aprilia)
21. Luca Marini (Repsol Honda)
22. Lorenzo Savadori (Trackhouse Aprilia)
Jadwal MotoGP Thailand 2024
Minggu, 27 Oktober 2024
WARM UP - 10:40 WIB
RACE - 15:00 WIB
Link Hasil
Link Live Streaming
Disclamer: Jadwal siaran ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dari stasiun televisi bersangkutan dan bukan merupakan tanggung jawab Tribun Kaltim.
Klasemen MotoGP 2024
1. Jorge Martin Prima Pramac Racing (GP24) 433
2. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP24) 411
3. Marc Marquez Gresini Ducati (GP23) 351
4. Enea Bastianini Ducati Lenovo (GP24) 343
5. Brad Binder Red Bull KTM (RC16) 193
6. Pedro Acosta Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) 181
7. Maverick Viñales Aprilia Racing (RS-GP24) 171
8. Franco Morbidelli Prima Pramac Racing (GP24) 155
9. Fabio di Giannantonio Pertamina Enduro VR46 (GP23) 152
10. Marco Bezzecchi Pertamina Enduro VR46 (GP23) 137
11. Aleix Espargaro Aprilia Racing (RS-GP24) 136
12. Alex Marquez Gresini Ducati (GP23) 130
13. Fabio Quartararo Monster Energy Yamaha (YZR-M1) 93
14. Miguel Oliveira Trackhouse Racing (RS-GP24) 71
15. Jack Miller Red Bull KTM (RC16) 71
16. Raul Fernandez Trackhouse Racing (RS-GP24) 66
17. Johann Zarco LCR Honda (RC213V) 40
18. Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V) 28
19. Alex Rins Monster Energy Yamaha (YZR-M1) 23
20. Augusto Fernandez Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) 21
21. Joan Mir Repsol Honda (RC213V) 20
22. Luca Marini Repsol Honda (RC213V) 9
Kalender MotoGP 2024 (Pemenang)
1. MotoGP Qatar 8-10 Maret, Sirkuit Losail (Francesco Bagnaia)
2. MotoGP Portugal 22-24 Maret, Sirkuit Algarve International (Jorge Martin)
3. MotoGP Amerika 12-14 April, Circuit of The Americas (Maverick Vinales)
4. MotoGP prancis 26-28 April, Sirkuit le mans (Francesco Bagnaia)
5. MotoGP Perancis 10-12 Mei, Sirkuit Le Mans (Jorge Martin)
6. MotoGP Catalan 24-26 Mei, Sirkuit Barcelona-Catalunya (Francesco Bagnaia)
7. MotoGP Italia 31 Mei-2 Juni, Sirkuit Mugello (Francesco Bagnaia)
8. MotoGP Belanda 28-30 Juni, Sirkuit Assen (Francesco Bagnaia)
9. MotoGP Jerman 5-7 Juli, Sirkuit Sachsenring (Francesco Bagnaia)
10. MotoGP Inggris 2-4 Agustus, Sirkuit Silverstone (Enea Bastianini)
11. MotoGP Austria 16-18 Agustus, Sirkuit Red Bull Ring (Francesco Bagnaia)
12. MotoGP Aragon 30 Agustus-1 September, Sirkuit Motorland Aragon (Marc Marquez)
13. MotoGP San Marino 6-8 September, Sirkuit Misano (Marc Marquez)
14. MotoGP Emilia Romagna 20-22 September, Sirkuit Misano (Enea Bastianini)
15. MotoGP Indonesia 27-29 September, Sirkuit Mandalika (Jorge Martin)
16. MotoGP Jepang 4-6 Oktober, Sirkuit Motegi (Francesco Bagnaia)
17. MotoGP Australia 18-20 Oktober, Sirkuit Phillip Island (Marc Marquez)
18. MotoGP Thailand 25-27 Oktober, Sirkuit Internasional Chang
19. MotoGP Malaysia 1-3 November, Sirkuit Sepang
20. MotoGP Valencia 15-17 November, Sirkuit Ricardo Tormo. (*)
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Pesan Marc Marquez untuk Pecco Bagnaia: Harus Finis di Depan Jorge Martin
Ikuti berita populer lainnya di Google News, Channel WA, dan Telegram
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20241026_MotoGP-Thai.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.