Liga 1
Persib vs Borneo FC di Liga 1, Bojan Hodak Lempar Pujian ke Pesut Etam, Lawan yang Sulit Dikalahkan
Duel antar juara tersaji di pekan ke-11 Liga 1, Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda.
TRIBUNKALTIM.CO - Duel antar juara tersaji di pekan ke-11 Liga 1, Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda.
Persib kontra Borneo FC merupakan duel antara juara Championship Series dengan juara Reguler Series BRI Liga 1 2023/2024.
Selain itu, tensi panas diprediksi bakal menyelimuti laga ini, mengingat keduanya, baik Persib dan Borneo FC sama-sama menempati papan atas klasemen Liga 1.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai laga melawan Borneo FC tak akan mudah bagi timnya.
Baca juga: Jadwal Persib vs Borneo FC di Liga 1, Misi Maung Bandung Rebut Posisi Pertama Klasemen
Baca juga: Balikpapan All Stars Juara U13 Piala Soeratin, Kalahkan Borneo FC Samarinda
Dalam hal ini, Bojan Hodak menyoroti konsistensi Borneo FC.
Seperti yang diketahui, Borneo FC menjadi langganan papan atas liga pada beberapa tahun terakhir.
Tim berjuluk Pesut Etam bahkan keluar sebagai juara reguler series pada musim lalu.
Untuk musim ini, Borneo FC sementara bertengger di puncak klasemen.
Baca juga: Punya Peran Anyar, Komang Teguh Siap Bela Borneo FC
Borneo FC memimpin berkat raihan 21 poin dari 10 laga.
Persib sendiri menempati peringkat ketiga dengan 20 poin.
"Mereka sudah bermain konsisten dalam beberapa tahun terakhir."
"Jadi tentu ini akan menjadi laga yang sulit," kata Bojan Hodak, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
Baca juga: Persib vs Borneo FC Liga 1: Adam Alis Bocorkan Kekuatan Pesut Etam, Singgung Nama Pieter Huistra
Meski begitu, Bojan Hodak tetap optimistis timnya bisa meraih kemenangan.
Terlebih, Persib mendapat keuntungan karena bermain di kandang sendiri.
Duel Persib vs Borneo dijadwalkan terlaksana pada Jumat (22/11/2024).
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.