Timnas Indonesia
Hasil Indonesia vs Laos Tadi Malam, Skor Akhir Laga Timnas, Berita Klasemen Piala AFF 2024 Hari Ini
Inilah hasil akhir Indonesia vs Laos hari ini atau skor hasil laga Indonesia vs Laos tadi malam dan berita klasemen Piala AFF 2024.
TRIBUNKALTIM.CO - Inilah hasil akhir Indonesia vs Laos hari ini atau skor hasil laga Indonesia vs Laos tadi malam dan berita klasemen Piala AFF 2024.
Sesuai hasil akhir Indonesia vs Laos hari ini atau skor hasil laga Indonesia vs Laos tadi malam, Rayhan Hanan dkk gagal mendapat poin penih saat menjamu Laos di Stadion Manahan Solo
Pertandingan kedua grup B Piala AFF 2024 antara Timnas Indonesia vs Laos di Stadion Manahan Solo berakhir skor 3-3, Kamis (12/12).
Pertandingan Timnas Indonesia vs Laos sendiri berjalan dengan tempo yang sangat cepat.
Baca juga: Piala AFF 2024 - Lawan Terberat Timnas Indonesia Bawa Striker Naturalisasi, Daftar 26 Pemain Vietnam
Walhasil tercipta total enam gol yang terbagi ke gawang masing-masing.
Mulanya Laos sendiri berhasil memimpin lewat Phousomboun Panyavong, menit ke-10.
Tak cukup lama, Timnas Indonesia berhasil menyusulnya melalui Kadel Arel, menit ke-12.
Sayangnya lagi dan lagi, Laos berhasil memperlebar jarak kembali pada menit ke-13 melalui Phathana Phommathep.
Namun Timnas Indonesia kembali menetralkan kembali lewat Muhammad Ferrari, menit ke-18.
Skor 2-2 pun mengakhiri interval pertama pertandingan.
Di babak kedua, terdapat dua gol lagi.
Kali ini Timnas Indonesia yang berhasil memimpin lebih duhulu melalui Muhammad Ferrari, menit ke-72.
Adapun ketika gol terjadi, Timnas Indonesia telah kehilangan satu pemain imbas kartu kuning kedua yang diterima oleh Marselino Ferdinan, menit ke-68.
Namun apa disangka Laos pun berhasil menetralkan keadaan kembali skor 3-3 melalui Damoth Thongkhamsavath, menit ke-78.
Skor 3-3 pun menjadi akhir cerita di pertandingan kali iniAtas hasil ini tetap mengantarkan Timnas Indonesia melesat ke puncak klasemen grup B Piala AFF 2024.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20241209_timnas-indonesia-menang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.