Mantan Gubernur Kaltim Meninggal

Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak Meninggal, Dayang Donna: Maafkan Papa Ya

Mantan Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak meninggal dunia pada Minggu 22 Desember 2024 malam di Balikpapan, Kalimantan Timur

Penulis: Rita Lavenia | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO/RITA LAVENIA
AWANG TUTUP USIA - Jenazah Awang Faroek Ishak tiba di rumah duka di Jalan Sei Barito, Samarinda, Senin (23/12/2024) dini hari. Rencananya, sesuai arahan Penjabat Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, sebagai bentuk penghormatan terakhir, jenazah Awang Faroek Ishak akan disalatkan dan dilepas di Masjid Pemrov Kaltim, Kota Samarinda pagi.  

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Mantan Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak meninggal dunia pada Minggu 22 Desember 2024 malam di RSUD Kanujoso Djatiwibowo, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Jenazah Awang Faroek Ishak dibawa ke kediamannya di Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur. Anak Awang Faroek Ishak, Dayang Donna Walfiares Tania Putri tampak sedih. 

Dayang Donna Walfiares Tania Putri nampak setia mengiringi jenazah sang ayah, dari Kota Balikpapan ke ibu kota Provinsi Kalimantan Timur, Kota Samarinda

Pantauan TribunKaltim.co, jasad almarhum Awang Faroek Ishak tiba di rumah duka sekitar pukul 01.00 Wita di bilangan Jalan Sei Barito, Kota Samarinda, Kalimantan Timur. 

Baca juga: Hari Ini Jasad Awang Faroek Ishak akan Dilepaskan di Masjid Pemprov Kaltim Samarinda

Setibanya di rumah duka, Donna yang kala itu mengenakan pakaian belang cokelat hitam, dipadukan jilbab dan celana hitam nampak menemui sejumlah kerabat dan sejawat yang hadir melayat di rumah duka. 

Terlihat mata Donna sembab. Dengan menguatkan hati ia menerima ungkapan belasungkawa para pelayat yang hadir.

"Maafin Papa ya kalau ada salah," ucap Donna berulang kali sembari menerima pelukan dari sejumlah pelayat perempuan yang hadir.

Jasad Awang Faroek Ishak sendiri disemayamkan di ruang keluarga yang dipenuhi foto perjalanan politik dan sejumlah jabatan yang pernah diembannya selama menjabat sebagai pejabat di Kalimantan Timur. 

Baca juga: Awang Faroek Meninggal, Dayang Donna Faroek: Kita Pulang Pa, Lewat Jalan Tol Karya Papa

Terlihat juga istri dari Awang Faroek Ishak, Ence Amelia Suharni dengan mukenah kuning berada di sisi kiri jenazah sang suami.

Suasana rumah duka nampak cukup hening. Hanya lantunan doa dari sejumlah pelayat yang terdengar lirih di seperempat malam pada Senin 23 Desember 2024 dini hari.

AWANG MENINGGAL DUNIA - Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik saat melepas jenazah di RSUD Kanujoso Balikpapan untuk dibawa ke rumah duka di Samarinda, Kalimantan Timur pada Minggu (22/12/2024). Akmal Malik memberi arahan agar segera dibuatkan undangan untuk berkumpul di Masjid Pemprov Kaltim untuk salat dan melepaskan jenazah pada Senin 23 Desember 2024.
AWANG MENINGGAL DUNIA - Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik saat melepas jenazah di RSUD Kanujoso Balikpapan untuk dibawa ke rumah duka di Samarinda, Kalimantan Timur pada Minggu (22/12/2024). Akmal Malik memberi arahan agar segera dibuatkan undangan untuk berkumpul di Masjid Pemprov Kaltim untuk salat dan melepaskan jenazah pada Senin 23 Desember 2024. (HO/Pemprov Kaltim)

Rencananya, sesuai arahan Penjabat Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, sebagai bentuk penghormatan terakhir, jenazah Awang Faroek Ishak akan disalatkan dan dilepas di Masjid Pemrov Kaltim, Kota Samarinda, sekitar Pukul 10.00 Wita.

Setelahnya jasad Awang Faroek Ishak akan dikuburkan di tanah kelahirannya, Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, tepat di samping makam anaknya, almarhum Awang Ferdian Hidayat. (*)

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved