Film

Sinopsis The Most Beautiful Girl in the World, Film Romansa Manis dari Netflix di Valentine Day 2025

Inilah sinopsis The Most Beautiful Girl in the World, film romansa manis persembahan Netflix di Valentine Day 2025.

Penulis: Tribun Kaltim | Editor: Christnina Maharani
X.com/NetflixID
FILM ROMANTIS NETFLIX - Tangkapan layar akun X Netflix Indonesia, @NetflixID. Berikut sinopsis The Most Beautiful Girl in the World, film romansa manis persembahan Netflix di Valentine Day 2025. Menampilkan Reza Rahardian dan Sheila Dara sebagai Reuben dan Kiara. (X.com/NetflixID) 

TRIBUNKALTIM.CO - Inilah sinopsis The Most Beautiful Girl in the World, film romansa manis persembahan Netflix di Valentine Day 2025.

Sebelumnya, pada 25 November 2024, Netflix Indonesia mengumumkan rilisnya film orisinal Indonesia bertajuk The Most Beautiful Girl in the World.

"Eits, eits… Reza Rahadian & Sheila Dara plis jangan berantem. Kita tunggu sama-sama aksi mereka berdua di film The Most Beautiful Girl In The World, segera di Netflix!" tulis akun X @NetflixID pada November 2024. 

Disutradarai oleh Robert Ronny yang sebelumnya bekerja dalam film Losmen Bu Broto (2021) dan Critical Eleven (2017), film ini akan menjadi reuni bagi Reza Rahardian dan Sheila Dara!

Sebelumnya, mereka berdua pernah beradu akting bersama di serial drama Yang Hilang Dalam Cinta (2022) dengan aktor Dion Wiyoko. 

20250213_Film The Most Beautiful Girl in the World
FILM ROMANTIS NETFLIX - Tangkapan layar akun X Netflix Indonesia, @NetflixID. Poster film orisinal Netflix Indonesia, The Most Beautiful Girl in the World. Menampilkan Reza Rahardian dan Sheila Dara sebagai tokoh utama. (X.com/NetflixID)

Baca juga: 3 Film Indonesia Tayang 13 Februari, Ramaikan Bioskop dengan Romansa dan Horor!

Sinopsis Film The Most Beautiful Woman in the World

Film yang bernuansa romantis ini menceritakan tentang seorang putra pemilik stasiun televisi yang terkenal dengan predikatnya sebagai seorang playboy bernama Reuben Wiraatmaja (diperankan Reza Rahardian). 

Karena ambisinya untuk mendapatkan warisan, ia lalu merancang sebuah program acara perjodohan demi memenuhi permintaan sang ayah, yakni menemukan gadis tercantik di dunia dan menikahinya.

Dalam misinya tersebut, sehari-harinya ia bertemu dengan Kiara, salah satu kru televisi yang menjadi "lawannya" dalam proyek program televisi.

20250213_Film_Netflix_Indonesia
FILM ROMANTIS NETFLIX - Tangkapan layar akun X Netflix Indonesia, @NetflixID. Poster terbaru dari film orisinal Netflix Indonesia, The Most Beautiful Girl in the World. Menampilkan Reza Rahardian dan Sheila Dara sebagai Reuben dan Kiara yang terlihat terdampar di laut. (X.com/NetflixID)

Perlahan tapi pasti, keduanya semakin dekat selama proyek ini berlangsung.

Akankah cinta bersemi di antara keduanya? 

Baca juga: 19 Rekomendasi Film yang Tayang di Bioskop Indonesia Februari 2025, Didominasi Genre Horor

Tonton langsung di Netflix mulai 14 Februari 2025!

Para Pemeran The Most Beautiful Woman in the World

Film yang diproduksi bersama dengan Paragon Pictures ini menggandeng sejumlah aktor dan aktris ternama Indonesia.

Ada siapa sajakah mereka? Berikut pemeran yang diketahui sejauh ini.

Reza Rahardian

Sheila Dara Aisha

Ira Wibowo

Baca juga: Jadwal Lengkap Film Indonesia dan Mancanegara yang Tayang di Bioskop Februari 2025

Kevin Julio

Jihane Almira

Dea Panendra

Bucek

Indra Birowo

The Most Beautiful Woman in the World dijadwalkan tayang reguler di platform streaming Netflix pada 14 Februari 2025 mendatang. Siapa yang sudah tak sabar? Mari kita tunggu bersama penayangannya, ya! (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved