Liga 2

Sedikit Kecewa Liga 2 Ditunda Karena Virus Corona, Berikut Tanggapan Suporter Mitra Kukar Mitgirl

Berdasarkan keputusan PSSI yang menunda kompetisi liga 1 maupun 2 dikarenakan Corona membuat pecinta sepakbola tanah air kecewa

Penulis: Jino Prayudi Kartono | Editor: Mathias Masan Ola
HO/DOKUMENTASI PRIBADI
Meskipun kecewa Liga 2 ditunda karena wabah Corona, Mirani Fratiwi suporter Mitgirl Mitra Kukar tetap mendukung keputusan yang dikeluarkan PSSI. 

TRIBUNKALTIM.CO, TENGGARONG - Berdasarkan keputusan PSSI yang menunda kompetisi Liga 1 maupun Liga 2 karena Virus Corona membuat pecinta sepakbola tanah air kecewa. Bahkan para Mitgirl, julukan suporter perempuan Mitra Kukar turut mengungkapkan kekecewaannya terkait penundaan kompetisi ini.

Salah satu Mitgirl bernama Mirani Fratiwi mengatakan sedikit kecewa terkait penundaan liga tersebut, Rabu (18/3/2020). Menurutnya performa pemain Mitra pada awal musim cukup apik.

Hal itu dibuktikan pada laga perdana musim ini melawan Martapura FC Minggu (15/3/2020) kemarin. Pada laga tersebut Mitra Kukar meraih kemenangan dengan skor 2-0

"Sedikit Kecewa sih, kan sudah lama nih nungguin liga. Kita disini sudah semangat-semangatnya pengen mendukung tim lagi. Eh, malah ditunda," ucap dara yang dipanggil Tiwi ini.

Meskipun kecewa Liga 2 ditunda karena wabah Corona, Mirani Fratiwi suporter Mitgirl Mitra Kukar tetap mendukung keputusan yang dikeluarkan PSSI.
Meskipun kecewa Liga 2 ditunda karena wabah Corona, Mirani Fratiwi suporter Mitgirl Mitra Kukar tetap mendukung keputusan yang dikeluarkan PSSI. (HO/DOKUMENTASI PRIBADI)

Meskipun sedikit kecewa, ia tetap terima keputusan PSSI dengan lapang dada. Sebab keputusan PSSI maupun PT. Liga Indonesia bertujuan baik. PSSI berupaya mencegah penyebaran virus Corona di kerumunan massa.

"Ini kan buat kebaikan dan kesehatan kita bersama. Ya, kita ikutin saja aturannya. Ketimbang ngumpul buat dukung tim eh malah sakit terus ambyar gabisa ikut ngedukung di laga selanjutnya," ucap Tiwi. (jnp)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved