Liga Italia

Senjata Rahasia Pioli, Pemain Buangan Arsenal Bersinar di AC Milan, Terdapat Andil Cristiano Ronaldo

Senjata rahasia Stefano Pioli, pemain buangan Arsenal bersinar di AC Milan, terdapat andil Cristiano Ronaldo

Twitter/@IsmaelBennacer (Terverifikasi)
Ismael Bennacer tampil gemilang bersama AC Milan. 

TRIBUNKALTIM.CO - Senjata rahasia Stefano Pioli, pemain buangan Arsenal bersinar di AC Milan, terdapat andil Cristiano Ronaldo.

Nama Ismael Bennacer kini menjadi salah satu ruh di lini tengah AC Milan musim ini.

Peran vital pemain Aljazair ini nampak ketika key-pass nya kepada Zlatan Ibrahimovic berbuah gol bagi Franck Kessie dalam laga AC Milan vs Udinese.

Tetapi, jauh sebelum namanya 'harum' di AC Milan, sosoknya sudah diprediksi menjadi pemain penting oleh megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

Padahal, Bennacer adalah pemain yang dibuang Arsenal dan nyaris bergabung ke Napoli musim lalu.

Sulit membayangkan perjuangan Ismael Bennacer untuk bergabung bersama AC Milan.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Pekan ke-7, BIG MATCH Lazio vs Juventus, Peluang AC Milan Perlebar Jarak

Baca juga: AC Milan Kembali Agresif, Pertahankan 2 Pemain dan Rekrut 1 Bintang, Tugas Berat Menanti Maldini

Baca juga: Bukan Lazio Atau AC Milan, Hanya 1 Tim di Liga Italia yang Sukses Bikin Cristiano Ronaldo Mandul Gol

Baca juga: Usai Kemenangan AC Milan Atas Udinese, Stefano Pioli Samai Rekor Fabio Capello dan Carlo Ancelotti

Jebolan akademi Athlétic Club Arlésien ini menjanjikan di usia muda.

Posisi awalnya bukanlah gelandang metronom, melainkan penyerang sayap, kecepatannya sangat membantu pengembangan permaiannnya di kemudian hari.

Talentanya yang melimpah, membuatnya dilirik Arsenal, Ia bargabung bersama The Gunners pada 2017.

Mencatatkan 24 penampilan, 2 gol dan 1 asis bersama tim akademi Arsenal, ia ternyata gagal mendapatkan tempat untuk bersaing di tim utama.

Dikutip dari The Athletic, alasan utama Arsenal melepas Bennacer adalah postur dan fisiknya, tingginya yang hanya 175 cm, dianggap akan sulit berkompetisi di Inggris.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved