Kumamoto Masters 2025

Hasil Badminton Kumamoto Masters 2025 Hari Ini, Kalahkan Tuan Rumah, Ubed Temani Alwi Farhan

Berikut hasil badminton Kumamoto Masters 2025 hari ini, Selasa (11/11/2025). Kalahkan tuan rumah, Ubed temani Alwi Farhan.

Editor: Amalia Husnul A
Instagram badminton.ina
KUMAMOTO MASTERS 2025 - Moh Zaki Ubaidillah yang biasa dipanggil Ubed yang berhasil melewati babak kualifikasi Kumamoto Masters 2025 hari ini, Selasa (11/11/2025). Simak hasil badminton Kumamoto Masters 2025 hari ini. (Instagram badminton.ina) 
Ringkasan Berita:

 

TRIBUNKALTIM.CO - Tunggal  putra Indonesia, Moh Zaki Ubaidillah yang biasa dipanggil Ubed membuka perjuangan wakil Indonesia di Kumamoto Masters 2025 hari ini, Selasa (11/11/2025) dengan apik.

Di hari pertama Kumamoto Masters 2025 hari ini, Ubed yang berjuang dari babak kualifikasi berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Koo Takahashi lewat rubber game dengan skor 16-21 21-13 dan 21-17.

Kemenangan atas Koo Takahashi ini membawa Ubed ke babak utama Kumamoto Masters 2025 dan menemani Alwi Farhan

Tonton pertandingan Kumamoto Masters 2025 hari ini melalui siaran di SPOTV dan live streaming di channel YouTube BWF TV dengan menggunakan VPN, cek link live TV dan scorenya.

Baca juga: Jadwal Badminton Kumamoto Masters 2025 Hari Ini, Apri/Fadia vs Setengah Mantan Rival Tersulit, Live

Ajang Kumamoto Masters 2025 merupakan turnamen BWF Super 500 dengan hadiah total 475.000 dolar Amerika atau senilai Rp 7.919.912.500 dengan nilai tukar 1 dolar Amerika = Rp 16.670 yang berlaku saat ini.

Jejak pertama Ubed pada turnamen BWF Super 500 ini membawanya menantang wakil tuan rumah Jepang Koo Takahashi.

Tampil di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Ubed menang tiga gim dengan skor 16-21, 21-13, 21-17 dalam tempo 77 menit.

Melalui hasil manis ini, Ubed menambah amunisi Indonesia di babak utama untuk menemani Alwi Farhan yang langsung melaju.

Tensi pertandingan langsung berjalan panas pada awal gim pertama di mana Ubed dan Takahashi saling berbagi angka hingga dua kali.

Kendali permainan sempat berada di tangan Takahashi usai berhasil menggempur Ubed untuk mendapatkan dua poin secara beruntun.

Permainan ngeyel ditunjukkan Ubed guna menyudahi serangan pemain peringkat ke-80 dunia itu untuk berbalik unggul.

Ubed pun kian tidak terbendung di mana dia kembali mengamankan rentetan poin beruntun untuk unggul atas Takahashi menjelang interval pertama 10-5.

Langkah Ubed sempat tersendat tatkala Takahashi mampu meraih dua poin beruntun sebelum akhirnya kembali bangkit.

Mengawali interval dengan unggul 11-7, Ubed sempat kecolongan terlebih dulu sebelum kembali menjauh dari kejaran wakil tuan rumah itu.

Ubed dipaksa tenggelam dalam kesalahan sendiri dan gagal mengembangkan permainannya di tengah tekanan Takahashi yang menghasilkan lima poin beruntun.

Usai dua kali berbagi angka, Ubed semakin tidak berdaya di masa krusial dan pada saat yang sama, Takahashi berhasil meroket untuk meraih angka penting.

Tanpa hambatan berarti, Takahashi mengungguli pemain peringkat ke-59 dunia itu pada gim pertama 21-16.

Memasuki gim kedua, Ubed mengawali persaingan dengan terlebih dulu berbagi angka dua kali.

Lesatan empat poin beruntun didapatkan Takahashi untuk kembali memberikan tekanan yang berat kepada Ubed di awal gim kedua ini.

 Akan tetapi, keunggulan wakil Jepang itu perlahan terkikis oleh perlawanan Ubed yang berhasil membuat skor imbang hingga tiga kali.

Tampil lebih percaya diri, Ubed mampu menikung perolehan angka Takahashi untuk berbalik unggul pada interval kedua 11-9.

Selepas jeda, Ubed semakin tidak terbendung untuk memberikan tekanan dan tak membiarkan Takahashi mengembangkan permainannya.

Dengan jalan yang relatif mudah, Ubed sukses memanfaatkan kesalahan sendiri dari Takahashi guna meraih rentetan poin beruntun.

Sempat tertahan satu kali, Ubed berhasil meraih kemenangan pada gim kedua dengan unggul 21-13 atas Takahashi.

Menginjak gim kedua, pertandingan langsung berjalan panas meski dalam tempo yang lambat kedua pemain itu berbagi angka hingga empat kali.

Pertandingan sempat dihentikan beberapa saat setelah Takahashi meminta perawatan usai mengeluhkan sakit di kakinya.

Saat dilanjutkan kembali, Ubed langsung melejit meninggalkan rival dengan lesatan tiga angka beruntun.

Kesalahan sendiri kembali menghantui Ubed di mana dia sempat terkejar sebelum akhirnya merebut interval ketiga dengan skor tipis 11-10.

Selepas jeda, jalan terjal harus dilalui Ubed seiring dengan perlawanan dari Takahashi yang kian gencar dan sempat membuat jarak terpangkas menjadi satu angka saja.

Akan tetapi, Ubed masih bisa bertahan untuk menjauh di poin-poin tua dengan gelontoran tiga angka beruntun.

Tanpa kesulitan, Ubed menutup perlawanan Takahashi pada gim ketiga dengan skor 21-17.

Apri/Fadia Segera Main

Selain Ubed, wakil Indonesia lainnya yang akan berlaga di hari pertama Kumamoto Masters 2025 hari ini adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Pasangan Apri/Fadia akan bertemu wakil tuan rumah, Sayaka Hirota/Haruna Konishi.

Dulu Sayaka Hirota ketika masih berpasangan dengan Yuki Fukushima adalah salah satu rival sulit Apri/Fadia.

Melihat rekor pertemuan, Apri/Fadia sedikit lebih sering kalah dengan tiga kali dari lima kali perjumpaan dengan Hirota dan partner lamanya, Yuki Fukushima.

Pasangan Apri/Fadia memenangi bentrokan terakhir yang terjadi di perempat final French Open 2023 dengan skor 21-16, 21-19.

Karier Hirota sendiri mengalami cobaan karena cedera ACL yang dialami jelang Olimpiade Tokyo empat tahun lalu.

April tahun lalu dia berpisah dengan Fukushima setelah kolaborasi panjang yang berbuah 1 gelar Superseries, 11 trofi World Tour, 2 kali Juara Asia, dan 3 kali final Kejuaraan Dunia.

Hirota kembali ke ajang luar negeri di Thailand International Challenge 2025 pada pertengahan Agustus. Tampil bareng Maiko Kawazoe, dia menjadi juara.

Sementara di Kumamoto Masters 2025, Hirota akan tampil bareng Haruka Konishi.

Apri/Fadia juga sedang dalam misi bangkit.

Awalan mereka kurang mulus setelah dipasangkan lagi dalam perombakan tengah tahun ini.

Hasil badminton Kumamoto Masters 2025 hari ini, wakil Indonesia:

MS: Moh Zaki Ubaidillah vs Koo Takahashi (Jepang) 16-21 21-13 dan 21-17 

Jadwal badminton Kumamoto Masters 2025 hari ini, wakil Indonesia:

Babak 32 Besar

Court 2

15.20 WIB Partai 9 - WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Sayaka Hirota/Haruna Konishi (Jepang)

Catatan:

  • waktu pertandingan adalah perkiraan

Live Kumamoto Masters 2025 

Live streaming Kumamoto Masters 2025 >>>

Live score Kumamoto Masters 2025 >>>

Catatan: untuk siaran di YouTube BWF TV harus menggunakan VPN. 

Jadwal Siaran Langsung Kumamoto Masters 2025

Selasa (11/11/2025)

  • Babak Kualifikasi: mulai pukul 07.00 WIB
  • Babak 32 Besar: mulai pukul 12.00 WIB

Rabu (12/11/2025)

  • Babak 32 Besar: mulai pukul 07.00 WIB

Kamis (13/11/2025)

  • Babak 16 Besar: mulai pukul 07.00 WIB

Jumat (14/11/2025)

  • Babak Perempat Final: mulai pukul 08.00 WIB

Sabtu (15/11/2025)  

  • Semifinal: mulai pukul 08.00 WIB

Minggu (16/11/2025)

  • Final: mulai pukul 09.00 WIB

Baca juga: Jadwal Badminton Hylo Open 2025 Hari Ini, Asa Sabar/Reza, Putri KW dan Jonatan Christie, Live TV

(*)

Ikuti berita populer lainnya di saluran berikut: Channel WA, Facebook, X (Twitter), YouTube, Threads, Telegram

Artikel ini telah tayang di bolasport.com dan Tribunnews.com dengan judul Jadwal Siaran Langsung Kumamoto Masters 2025: Indonesia Hanya Kirim 5 Pemain, Misi Bangkit Gregoria 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved