Piala Dunia 2026

8 Penampakan Jersey Piala Dunia 2026 Adidas, Ada Timnas Italia, Jerman, Argentina

Del Piero menampilkan deretan manekin yang mengenakan seragam kandang dan tandang dari berbagai negara buatan Adidas

footy headlines
JERSEY PIALA DUNIA - Penampakan jersey kandang Argentina dan Italia buatan Adidas yang tak sengaja dibocorkan oleh Del Piero. Simak bocoran jersey lainnya buatan Adidas.(footy headlines) 

TRIBUNKALTIM.CO - Sebuah kejadian tak terduga menghebohkan dunia sepak bola baru-baru ini.

Dikutip dari Footyheadlines, Alessandro Del Piero, legenda sepak bola asal Italia, secara tidak sengaja membocorkan tampilan perdana jersey resmi tim-tim nasional yang akan digunakan pada Piala Dunia 2026

Melalui unggahan singkat di akun Instagram pribadinya, Del Piero menampilkan deretan manekin yang mengenakan seragam kandang dan tandang dari berbagai negara yang menjadi bagian dari keluarga besar Adidas.

Postingan itu segera dihapus, namun sempat diabadikan oleh penggemar dan media, salah satunya Mantos do Futebol, sehingga publik tetap bisa melihat bocoran desain tersebut.

Baca juga: Jersey Ketiga Lazio Musim 2025/26 Akhirnya Dirilis, Terungkap Alasan tak Dipakai Lawan Burnley

Bagi yang belum familiar, Alessandro Del Piero adalah salah satu legenda hidup Italia yang dikenal sebagai striker kreatif dengan kemampuan tendangan bebas mematikan.

Ia menjadi ikon klub Juventus dan turut mengantarkan Italia meraih gelar juara dunia pada Piala Dunia 2006 di Jerman.

Dengan reputasi besarnya di sepak bola, unggahan Del Piero tentu saja langsung menjadi sorotan luas.

Hal ini membuat kebocoran desain jersey Adidas terasa semakin istimewa, seolah para penggemar mendapat “akses eksklusif” yang datang langsung dari figur penting sepak bola dunia.

Dalam bocoran gambar tersebut, terlihat sejumlah jersey dari negara-negara besar yang menjadi partner Adidas, di antaranya Argentina, Jerman, Spanyol, Jepang, Meksiko, dan Italia.

Koleksi ini memperlihatkan baik jersey kandang maupun tandang, masing-masing dengan ciri khas warna dan detail desain yang mencerminkan identitas tim nasional.

JERSEY PIALA DUNIA - Bocoran Jersey tim nasional untuk Piala Dunia 2026
JERSEY PIALA DUNIA - Bocoran Jersey tim nasional untuk Piala Dunia 2026 (Instagram (alessandrodelpiero))

Misalnya, Argentina tetap mempertahankan pola ikonik biru-putih bergaris, sementara Jerman hadir dengan desain modern yang tetap menonjolkan warna dasar putih khas mereka.

Menariknya, setelah gambar diperjelas, tampak pula jersey dari tim-tim lain seperti Ukraina, Swedia, Jamaika, hingga jersey tandang Skotlandia yang berwarna merah muda kemerahan.

Kehadiran tim-tim ini dalam bocoran membuat banyak penggemar penasaran karena biasanya perhatian lebih tertuju pada negara-negara elite sepak bola.

Adidas tampaknya ingin menonjolkan keragaman dengan menghadirkan desain yang berani, penuh warna, sekaligus mencerminkan identitas budaya dari masing-masing negara.

Perlu dipahami, jersey sepak bola bukan sekadar seragam untuk bertanding. Jersey adalah simbol identitas, kebanggaan, dan semangat nasionalisme.

Setiap detail, mulai dari warna, motif, hingga logo federasi, memiliki makna mendalam yang menghubungkan pemain dengan para pendukungnya.

Itulah sebabnya bocornya desain jersey sering kali menjadi topik hangat di kalangan fans. Banyak yang menjadikannya sebagai koleksi, bahkan sebelum kompetisi dimulai.

Piala Dunia 2026 sendiri akan digelar di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada, dan akan menjadi ajang pertama yang diikuti 48 negara peserta.

Dengan skala turnamen yang semakin besar, setiap detail persiapan, termasuk desain jersey, menjadi perhatian publik global.

Adidas sebagai salah satu produsen perlengkapan olahraga terbesar dunia tentu ingin menghadirkan desain yang bukan hanya fungsional, tetapi juga mampu membangkitkan semangat dan kebanggaan para pemain maupun suporter.

Kendati unggahan Del Piero telah dihapus, momen ini sudah cukup membuat jagat sepak bola gempar.

Fans kini semakin menantikan rilis resmi jersey dari Adidas, sembari berspekulasi desain mana yang paling ikonik. 

Berikut bocoran jersey Tim nasional untuk Piala Dunia 2026:

1 . Argentina

Jersey kandang

Penampakan jersey kandang Argentina
Penampakan jersey kandang Argentina (footy headlines)

Jersey tandang

Jersey tandang Argentina
Jersey tandang Argentina (footy headlines)

2. Italia

Jersey kandang

Jersey kandang Italia
Jersey kandang Italia (footy headlines)

Jersey tandang

Jersey tandang Italia
Jersey tandang Italia (footy headlines)

3. Kolombia

Jersey kandang

Jersey kandang Kolombia
Jersey kandang Kolombia (footy headlines)

4. Meksiko

Jersey kandang

Jersey kandang Meksiko
Jersey kandang Meksiko (footy headlines)

Jersey tandang

Jersey tandang Meksiko
Jersey tandang Meksiko (footy headlines)

5. Jepang

Jersey kandang

Jersey kandang Jepang
Jersey kandang Jepang (footy headlines)

Jersey tandang

Jersey tandang Jepang
Jersey tandang Jepang (footy headlines)

6. Jerman

Jersey kandang

Jersey kandang Jerman
Jersey kandang Jerman (footy headlines)

Jersey tandang

Jersey tandang Jerman
Jersey tandang Jerman (footy headlines)

7. Belgia

Jersey kandang

Jersey kandang Belgia
Jersey kandang Belgia (footy headlines)

8. Spanyol

Jersey kandang

Jersey kandang Spanyol
Jersey kandang Spanyol (footy headlines)

 

Sejarah Piala Dunia

Turnamen Piala Dunia FIFA pertama diselenggarakan oleh Uruguay pada tahun 1930.

Tiga belas negara berpartisipasi, dan Uruguay mengalahkan Argentina 4–2 dalam pertandingan kejuaraan.

Amerika Serikat berada di posisi ketiga. Yang terlihat absen adalah Inggris, yang telah mengundurkan diri dari FIFA pada tahun 1928 karena kekhawatiran tentang kekuatan FIFA yang merambah FA.

Inggris bergabung kembali pada tahun 1946 dan bermain di Piala Dunia pertamanya pada tahun 1950.

Turnamen Piala Dunia Pria telah diadakan setiap empat tahun, kecuali selama dan setelah Perang Dunia II .

Secara tradisional dimainkan di Eropa atau Amerika Selatan , Piala Dunia Pria pertama kali diselenggarakan di Amerika Utara pada tahun 1970 ( Meksiko ), di Asia pada tahun 2002 (diselenggarakan bersama oleh Jepang dan Korea Selatan ), di Afrika pada tahun 2010 ( Afrika Selatan), dan di Timur Tengah pada tahun 2022 ( Qatar ).

Setelah Perang Dunia II, keanggotaan FIFA tumbuh pesat, menjadi lebih dari 100 anggota pada tahun 1960-an dan lebih dari 200 pada awal abad ke-21.

Seiring meningkatnya popularitas Piala Dunia, begitu pula jumlah tim dalam turnamen tersebut.

Enam belas tim lolos ke turnamen putra dari tahun 1954 hingga 1978, 24 dari tahun 1982 hingga 1994, dan 32 dari tahun 1998 hingga 2022.

Pada tahun 2017, FIFA menyetujui rencana untuk memperluas jumlah tim yang lolos menjadi 48 untuk Piala Dunia Putra 2026, yang akan menjadi turnamen pertama yang diselenggarakan bersama oleh tiga negara: Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved