Timnas Indonesia

Thom Haye dan Shayne Pattynama Dihukum 4 Laga Imbas PSSI Tiadakan FIFA Matchday November 2025

Keputusan Komisi Disiplin (Komdis) FIFA yang dirilis pada 5 November 2025 memberikan kabar buruk bagi Timnas Indonesia.

Penulis: Nisa Zakiyah | Editor: Yara Tahnia
Tribunnews/Abdul Majid
KETUM PSSI ERICK THOHIR - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat memberikan pernyataan terkait perkembangan sepakbola Indonesia di Media Center SUGBK, Senayan, Jakarta, Jumat (24/10/2025). Keputusan Komisi Disiplin (Komdis) FIFA yang dirilis pada 5 November 2025 memberikan kabar buruk bagi Timnas Indonesia. Hukuman ini merupakan konsekuensi dari insiden yang terjadi saat laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Tribunnews/Abdul Majid) 

TRIBUNKALTIM.CO - Keputusan Komisi Disiplin (Komdis) FIFA yang dirilis pada 5 November 2025 memberikan kabar buruk bagi Timnas Indonesia.

Hukuman ini merupakan konsekuensi dari insiden yang terjadi saat laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, khususnya saat menghadapi Arab Saudi (kalah 2-3) dan Irak (kalah 0-1).

Selain denda yang dijatuhkan akibat pelemparan benda oleh suporter yang kecewa di laga kontra Irak, dua pilar penting Skuad Garuda juga menerima sanksi berat.

Gelandang Thom Haye dan bek kiri Shayne Pattynama dihukum karena tindakan tidak sportif terhadap ofisial pertandingan.

Baca juga: Alasan FIFA Sanksi Thom Haye dan Shayne Pattynama, Bakal Absen Bela Timnas Indonesia dalam 4 Laga

"Pelanggaran yang dilakukan pemain dan ofisial, perilaku tidak sportif terhadap ofisial pertandingan. Denda 5.000 CHF dan absen untuk empat pertandingan ke depan."

PSSI Tiadakan FIFA Matchday, Absen Haye & Pattynama Jadi Lebih Lama

Meski jenis pertandingan yang dimaksud FIFA belum dirilis detail, jika diasumsikan sanksi ini berlaku untuk semua laga internasional level A (FIFA Matchday), maka kedua pemain dipastikan akan absen lama.

Hal ini diperparah dengan keputusan PSSI yang meniadakan agenda untuk Timnas Indonesia senior pada jendela FIFA Matchday November 2025.

Baca juga: Nova Arianto Soroti Kecepatan Honduras, Tak Mau Remehkan Lawan Terakhir Grup H

PSSI hanya menggelar agenda untuk Timnas U-22 guna persiapan SEA Games 2025.

Dengan absennya agenda November 2025, Thom Haye dan Shayne Pattynama berpeluang besar tidak akan memperkuat Timnas Indonesia senior pada dua jendela internasional awal 2026, yaitu:

- FIFA Matchday Maret 2026

- FIFA Matchday Juni 2026

Seandainya PSSI menggelar FIFA Matchday November 2025, keduanya bisa kembali lebih cepat.

Baca juga: 15 Foto-foto Jersey untuk Piala Dunia 2026: Timnas Jerman, Italia, Argentina, Portugal

Namun, dalam skenario saat ini, peluang kembalinya Thom Haye dan Shayne Pattynama kemungkinan besar baru tersaji pada ajang Piala AFF 2026 yang dijadwalkan digelar 25 Juli hingga 26 Agustus 2026.

Kabar ini jelas menjadi tantangan tersendiri bagi para pelatih anyar Timnas Indonesia.

Thom Haye dan Shayne Pattynama adalah pemain kunci yang sangat diandalkan, terutama Haye di lini tengah dan Pattynama di sektor bek kiri.

Kerugian bagi Timnas Indonesia adalah kedua pemain inti ini berpotensi tampil di Piala AFF 2026 tanpa adanya uji coba internasional bersama tim, sehingga mengurangi chemistry tim.

(*)

Sebagian artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Gara-gara PSSI Tidak Gelar FIFA Matchday November, Dua Pemain Timnas Indonesia Baru Bisa Main di Juli 2025

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved