Berita Balikpapan Terkini

Warga Tertib Lalu Lintas Dapat Helm dan Sembako dari Satlantas Balikpapan

Warga Kota Balikpapan yang tertib dalam berlalu lintas mendapat apresiasi istimewa dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Balikpapan.

TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO
TERTIB BERLALU LINTAS - Warga Kota Balikpapan yang tertib dalam berlalu lintas mendapat apresiasi istimewa dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Balikpapan. Melalui program pelayanan publik humanis, petugas membagikan helm, sembako, jam dinding, dan gantungan kunci kepada pengendara yang dinilai disiplin, Rabu (12/11/2025). (TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO) 
Ringkasan Berita:
  • Satlantas Balikpapan beri apresiasi kepada warga tertib berlalu lintas.
  • Hadiah berupa helm, sembako, hingga jam dinding dibagikan ke pengendara disiplin.
  • Program humanis ini juga latih personel melayani penyandang disabilitas dengan empati.

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN – Warga Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, yang tertib dalam lalu lintas mendapat apresiasi istimewa dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Balikpapan.

Melalui program pelayanan publik humanis, petugas membagikan helm, sembako, jam dinding, dan gantungan kunci kepada pengendara yang dinilai disiplin, Rabu (12/11/2025).

Program ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas sekaligus membangun kedekatan antara polisi dan masyarakat.

Kegiatan tersebut juga menjadi implementasi program nasional yang dijalankan secara berjenjang hingga ke tingkat daerah.

Baca juga: Satlantas Polresta Balikpapan Bagi 150 Paket Makanan untuk Warga dan Pengendara

“Ini sebenarnya program dari pusat juga. Kami di daerah menjalankannya sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang tertib aturan, seperti memperpanjang SIM tepat waktu atau disiplin dalam berlalu lintas,” ujar salah satu perwakilan Satlantas Polresta Balikpapan.

Pemberian hadiah seperti gantungan kunci dan sembako bukan sekadar bentuk penghargaan simbolis, melainkan juga sarana komunikasi positif antara petugas dan warga.

Satlantas Polresta Balikpapan berharap pendekatan ini menciptakan suasana yang akrab sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap kepolisian.

“Selain apresiasi bagi masyarakat, kegiatan ini juga menjadi motivasi bagi petugas kami sendiri agar terus meningkatkan profesionalisme dan memberikan pelayanan terbaik,” tambahnya.

Baca juga: Satlantas Polresta Balikpapan Lakukan Rekayasa Lalu Lintas saat Kebakaran di RT 32 Klandasan Ilir

Lebih dari itu, Satlantas Polresta Balikpapan turut memperluas jangkauan pelayanan agar semakin inklusif, termasuk bagi masyarakat penyandang disabilitas.

Personel pun dilatih untuk mampu berkomunikasi dan memberikan layanan dengan pendekatan yang tepat.

“Kami kumpulkan komunitas, manajer, dan ketua komunitasnya untuk berbagi pengetahuan tentang bagaimana berinteraksi dengan saudara-saudara kita yang disabilitas. Tujuannya supaya pelayanan kami semakin baik dan berempati,” jelasnya.

Program apresiasi ini telah berjalan sejak tahun lalu dan mendapat sambutan positif dari masyarakat.

Selain gantungan kunci, Satlantas Polresta Balikpapan juga pernah membagikan paket sembako lima kilogram, helm, hingga jam dinding kepada pengendara yang tertib. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved