Mahasiswa STMIK PPKIA Tarakan Demo Robot Humanoid

Mahasiswa STMIK PPKIA Tarakanita Rahmawati Tarakan yang meraih Juara I Kontes Robot Cerdas Indonesia (KRCI) Regional Indonesia Timur.

Penulis: Junisah | Editor: Sumarsono
TARAKAN, tribunkaltim.co.id - Mahasiswa STMIK PPKIA Tarakanita Rahmawati Tarakan yang meraih Juara I Kontes Robot Cerdas Indonesia (KRCI) Regional V Indonesia Timur mendapat apresiasi dari Pemkot Tarakan.

Sebagai bentuk apresiasi Walikota Tarakan Udin Hianggio meminta kepada mahasiswa STMIK PPKIA Tarakan mendemokan cara kerja robot-robot tersebut di ruang kerjanya, Rabu ( 4/5/2011).

Ada dua robot yang didemokan di hadapan  Walikota, yakni robot  humanoid dan robot cerdas pemadam api. Saat didemokan robot humanoid  yang diberinama Blue Human G1 berjalan seperti manusia dan mampu menendang bola di hadapannya.

Untuk robot cerdas  berkaki pemadam api ini  berbentuk seperti  spiderman yang memiliki enam kaki. Robot berjalan mencari lilin yang telah dinyalakan. Setelah terdeteksi robot yang diberi nama Blue Leg G2 ini pun langsung mengembuskan kipas anginnya dan seketika api di atas lilin langsung padam.

Saat melihat cara kerja robot tersebut, Udin Hianggio didampingi Sekretaris Kota Badrun berserta Asisten Bidang Kesejahteraan Ibrahim kagum atas robot yang dibuat mahasiswa tersebut. Bahkan Ibrahim pun mengusulkan agar robot pemadam api tidak menggunakan kipas  melainkan menggunakan air. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved