Kecantikan

Tips Merawat Kulit Leher, Hindari Paparan Bahan Kimia

MEMILIKI leher yang sehat dan indah merupakan sebuah keinginan bagi setiap kaum hawa

TRIBUN KALTIM/ ARIDJWANA
Tiffani Kimana 

TRIBUNKALTIM.CO- MEMILIKI leher yang sehat dan indah merupakan sebuah keinginan bagi setiap kaum hawa. Hanya saja, kadang perawatan kulit leher justru sering terlupa. Padahal kulit leher juga harus dirawat.


Tetapi perawatan kulit di area leher tidak seperti perawatan kulit di area lainnya. dr Regina Sylvia, SpKK dokter spesialis.kulit Regina Skin Care mengatakan jika lapisan kulit leher lebih tipis ketimbang lapisan kulit lainnya. Menurutnya kulit di sekitar area leher lebih sensitif daripada kulit lainnya. Hal ini. "Jangan terlalu sering terpapar bahan aktif. Jika terlalu sering maka akan mengubah warna pigmen kulit yang dulunya cerah menjadi gelap," kata Regina.

BACA JUGA: Liburan, Yuk Detoks Kulit Wajah dengan Masker

Selain terkena bahan aktif menggosokkan handuk atau kain secara keras juga akan mempengaruhi kulit tersebut. "Jika digosok kain handuk secara keras akan menimbulkan iritasi. Nanti saat sembuh kulit akan meninggalkan bekas berupa warna hitam di dalam kulit," ujar Regina.
Selain iritasi berupa gosokan benda, penggunaan bahan kimia dari parfum juga dapat membuat iritasi terhadap kulit di area leher. Untuk itu Regina menganjurkan mengurangi paparan bahan kimia ke kulit dan lindungi kulit dari sinar matahari. "Hindari paparan sinar matahari. Lalu hindari juga bahan kimia dan gosokan yang cepat," pungkas Regina. (*)

***

  Follow  @tribunkaltim Tonton Video Youtube TribunKaltim

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved