Setelah Putuskan Pensiun dari Timnas, Wayne Rooney Ditangkap Polisi

Pencetak gol terbanyak sepanjang masa timnas Inggris, Wayne Rooney, ditangkap polisipada Kamis (31/8/2017) waktu setempat.

zimbio.com
Wayne Rooney (kiri) 

TRIBUNKALTIM.CO - Tak lama setelah  mengumumkan pensiun dari Tim Nasional Inggris, kabar  mengejutkan datang dari Wayne Rooney

Eks Kapten Timnas Inggris itu tersandung kasus hukum hanya beberapa hari setelah mengumumkan pensiun dari timnas Inggris.

Baca: Lewat Quotes ini Nagita Slavina Sindir Raffi Ahmad? Makjleb Banget

Pencetak gol terbanyak sepanjang masa timnas Inggris, Wayne Rooney, ditangkap polisipada Kamis (31/8/2017) waktu setempat.

Rooney ditangkap karena terbukti mengendarai mobil dalam keadaan mabuk.

Baca: Inikah Alasan Jokowi Memilih Sukabumi? Tahun 1952, Soekarno Shalat Idul Adha di Tempat yang Sama

Saat berkendara, mobil pemain Everton itu lantas diberhentikan oleh anggota kepolisian Cheshire.

Rooney sudah tinggal di Cheshire sejak 12 tahun yang lalu bersama sang istri, Coleen.

Coleen diketahui saat ini sedang dalam keadaan mengandung anak keempat Rooney.

Pada bursa transfer musim panas ini, Rooney kembali ke Everton yang telah membesarkan namanya.

Ia kembali ke Everton dengan status bebas transfer setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh Manchester United.

Ekspresi Striker Timnas Inggris, Wayne Rooney usai menctak gol.
Ekspresi Striker Timnas Inggris, Wayne Rooney usai menctak gol. (net/google)

Di bawah asuhan Ronald Koeman, Rooney menjadi bagian penting dalam skuat Evertonmusim ini. Masih susah move on ya Roo?

Inggris Kian Dekat ke Piala Dunia 2018

Tim Nasional Inggris kian dekat dengan Piala Dunia 2018. Hasil ini menyusul kemenangan empat gol tanpa balas  melawan Malta, Sabtu (2/9/2017) dini hari.

Tim nasional Inggris berhasil mengamankan posisi puncak klasemen Grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2018 setelah susah payah meraih kemenangan 4-0 atas Malta di Stadion Nasional Ta'Qali, Jumat (1/9/2017) atau Sabtu dini hari WIB.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved