Banjarmasin Tuan Rumah Konferensi Sanitasi
Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, menjadi tuan rumah pertemuan 30 pejabat kepala daerah.
Pertemuan yang melibatkan 30 kepala daerah yang membahas soal sanitasi tersebut dijadwalkan 7-8 November 2012 di balaikota Banjarmasin, kata Kepala Bappeda Banjarmasin, Ir Nurul Fajar Desira, Minggu.
Pertemuan tersebut dibiayi oleh pemerintah negara sahabat, Australia, tambahnya.
Menurut Nurul Fajar Desira, sekitar 150 tamu undangan dari pemerintah kabupaten/kota di Indonesia yang akan menjadi peserta dalam acara tersebut, 30 peserta di antaranya bupati dan walikota yang hadir langsung tanpa diwakilkan.
"Sebab sosialisasi ini penting bagi daerah, untuk mencontoh program sanitasi bantuan Australia yang sudah berjalan dan berhasil di Banjarmasin," ujarnya kepada wartawan.
Bantuan berupa dana hibah untuk perbaikan sanitasi dari Pemerintah Australia ini memang tidak banyak berani diambil daerah lain, terkecuali Banjarmasin, sebab sistem pencairannya berbeda, kalau biasa pemberian hibah diterima di muka, namun ini dibayarnya belakangan.
"Sistem inilah yang membuat daerah lain ragu karena menilainya cukup berisiko, tapi setelah melihat Banjarmasin dapat berhasil, akhirnya Pemda lain berminat mencontohnya," ucap Fajar.
Menurut dia, Banjarmasin melaksanakan program ini sejak 2011 dengan nilai bantuan sekitar Rp10 miliar, untuk pembuatan sanitasi dan pembuangan air limbah di HKSN Kayu Tangi.