Pilgub Kaltim 2018
Isran Noor: Tenang, Belanda Sudah Lari . . .
Hasil perolehan dari formulir C1 saksi dari Isran-Hadi ini, disebut Zainal tak jauh beda dengan tabulasi KPU.
Laporan Wartawan Tribun Kaltim Anjas Pratama
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Cagub Kaltim Isran Noor ikut berkomentar terkai hasil kemenangannya melalui quick count yang sudah menyebar hingga hari ini. Hal ini disampaikannya saat ditemui Kamis (28/6/2018) di kediamannya.
"Kami juga telah melakukan penghitungan mengenai hasil Pilkada Kaltim. Dan hasil tersebut dominan sama sesuai dengan hasil quick count saat ini. Sampai saat ini, dengan data yang kami miliki, juga belum ada yang keberatan. Paslon 1, 2 dan 4 Insyaa Allah menerima," ucap Isran Noor.
Hasil perhitungan yang dilakukan tim Isran Noor diungkapkan oleh Zainal saat ditemui di hari yang sama
Zainal merupakan salah satu tim dari Isran yang menghandle persoalan perhitungan suara.
"Dari data yang dikumpulkan para saksi kami, dengan menggunakan formulir C1, itu sampai saat ini, sudah masuk hingga 98,4 persen. Memang masih ada sekitar 60 TPS yang belum kami terima. Dari data tersebut, paslon 3 menang di 7 Kabupaten/ Kota di Kaltim, yakni Berau, Kukar, Paser, PPU, Samarinda termasuk yang paling populer dengan 113 ribu suara, serta terakhir adalah Kutim," ucapnya.
Zainal pun ikut jabarkan persentase perolehan suara Isran-Hadi berdasarkan formulir C1 dari para saksi yang diterima hingga pukul 17.00 Wita, Kamis (28/6/2018).
Baca juga:
Uji Materi Ditolak MK, Ketua DPP Demokrat Makin Yakin JK-AHY Pas Berduet di Pilpres 2019
Perkenalkan Jajaran Pelatih Anyar Borneo FC U-19, Ini Kata Nabil
Hasil Quick Count Tunjukkan Keunggulan Ridwan Kamil, Begini Respon Sudrajat
Sandiaga Uno Rayakan Ulang Tahun ke-49, Fan Persija Tagih Janji Stadion Baru
"Secara keseluruhan paslon Isran-Hadi meraih 31, 48 persen atau setara dengan 413.837 suara. Posisi kedua adalah paslon nomor 4 dengan 24, 32 persen setara dengan 319.647 suara. Jaraknya cukup 100 ribuan suara," ucapnya.
Hasil perolehan dari formulir C1 saksi dari Isran-Hadi ini, disebut Zainal tak jauh beda dengan tabulasi KPU yang sampai saat ini baru mencapai 60 persen.
"Saya juga sudah cek ke KPU dengan persentase mereka sudah 60 persen, tetapi hasil perolehan suara juga masih sama dengan kami (Isran-Hadi unggul)," ucapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/isran-noor_20180628_224336.jpg)