Piala Dunia 2018
Kroasia ke Final Piala Dunia, Blazevic Puji Sang Murid Zlatko Dalic yang Melampaui Prestasinya
Pelatih legendaris timnas Kroasia, Miroslav Blazevic, memuji pelatih Zlatko Dalic yang berhasil membawa timnya ke babak final Piala Dunia 2018.
TRIBUNKALTIM.CO, MOSKWA - Pelatih legendaris timnas Kroasia, Miroslav Blazevic, memuji pelatih Zlatko Dalic yang berhasil membawa timnya ke babak final Piala Dunia 2018.
Blazevic, yang kini berumur 83 tahun, merupakan guru bagi Dalic.
Pada masa-masa awal karier kepelatihannya, Dalic merupakan asisten Blazevic di klub lokal Kroasia, NK Varteks (kini bernama NK Varazdin) pada 2004-2005.
"Tiada yang lebih indah daripada kesuksesan ini. Sungguh bangga melihat seorang murid melampaui pencapaian gurunya," kata Blazevic, dikutip BolaSport.com dari situs N1 Televizija.
Baca: Perancis Berlaga di Final Piala Dunia 2018, Ini Pujian Paul Pogba untuk Mbappe
"Saya selalu mendengar cerita tentang seorang profesor yang bahagia melihat muridnya melewati prestasi dia. Zlatko jelas melampaui saya dan membawa kebahagiaan untuk semua orang Kroasia di seluruh dunia," ujarnya.
Zlatko Dalic bakal beradu cerdas dengan pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, di final nanti.
Hal unik adalah Deschamps merupakan pemain andalan Miroslav Blazevic ketika masih memoles klub Prancis, Nantes, pada 1988-1989.
Baca: Babak Baru Kasus Megapungli TPK Palaran, Kejari Samarinda Eksekusi Terdakwa
Tak pelak emosi Blazevic ibarat terbelah dua melihat bentrokan antara dua anak didiknya walau tetap menjagokan Kroasia.
"Saya mengangkat Deschamps jadi kapten dalam usia 18 tahun karena dia dilahirkan sebagai pemimpin," kata Blazevic.
Deschamps sebagai kapten Perancis menyebabkan Kroasia racikan Blazevic kalah 1-2 di semifinal Piala Dunia 1998.
Sang pelatih legendaris meyakini saat inilah momen pembalasan Kroasia.
"Dulu kami dikalahkan Prancis karena ketidakadilan. Sekarang kami melihat keadilan akan kembali. Kemenangan atas Prancis akan menjadi keajaiban terhebat di dunia olahraga dalam 100 tahun terakhir," ucap Blazevic.
Baca: Dukung Jokowi 2 Periode, Ini Pernyataan Terus Terang TGB
Final Piala Dunia 2018, Perancis vs Kroasia, akan berlangsung di Stadion Luzhniki pada Minggu, 15 Juli 2018. Jadwal pertandingan tersebut akan disiarkan langsung mulai pukul 22.00 WIB. (Kompas.com/Beri Bagja)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Kroasia ke Final Piala Dunia, Prestasi Murid Lewati Sang Guru
Imbas Perancis Juara Piala Dunia, Perusahaan Ini Harus Keluarkan Dana Jumbo untuk Pembeli Kompor |
![]() |
---|
Nasib Dua Stadion Megah di Rusia Berangsur Rusak Akibat Diterpa Hujan Deras Usai Piala Dunia 2018 |
![]() |
---|
Perancis Juara Piala Dunia 2018, Penampilan Emmanuel Macron Beda Banget dengan Vladimir Putin |
![]() |
---|
Tahun 1998 Bocah Ini Buru Tanda Tangan Timnas, 20 Tahun Kemudian Antar Perancis Juara Piala Dunia |
![]() |
---|
Ini Starting XI Terbaik Selama Gelaran Piala Dunia 2018, Tak Ada Nama Messi atau Ronaldo |
![]() |
---|