Seleb
Melanie Subono Sindir Artis yang Malah Pamer Harta saat Bencana Gempa Melanda
Melanie Subono sedikit geram lantaran melihat tayangan tv yang memperlihatkan seorang artis justru pamer harta saat gempa melanda
"Total 98 orang meninggal dunia," ujar Sutopo saat memberikan keterangan pers di kantor BNPB, Jakarta Timur, Senin (6/8/2018) sore.
Sementara itu, lanjut Sutopo, tercatat sebanyak 236 korban mengalami luka-luka.
Akibat gempa bermagnitudo 7 pada Minggu (5/8/2018), diprediksi sekitar 20 ribu orang mengungsi yang tersebar di beberapa titik pengungsian.
"Sebanyak 236 korban luka-luka"
"Pengungsi diperkirakan sekitar 20 ribu orang lebih," kata Sutopo.

Sebagian besar korban meninggal akibat tertimpa bangunan yang roboh.
Sutopo memastikan semua korban meninggal dunia adalah warga negara Indonesia dan belum ada laporan wisatawan asing yang menjadi korban akibat gempa.
Menurut Sutopo, daerah Lombok Utara paling parah terdampak gempa karena berdekatan dengan pusat gempa.
Rumah-rumah di Kabupaten Lombok Utara dan Lombok Timur yang sebelumnya hanya rusak ringan diguncang gempa 6,4 SR pada 29 Juli 2018 lalu menjadi rusak berat dan roboh akibat guncangan gempa bermagnitudo 7.
Sutopo juga memperkirakan jumlah korban meninggal dunia dan luka-luka akan terus bertambah.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Geram, Melanie Subono Sindir Keras Artis Pamer Harta Saat Momen Bencana Gempa