CPNS 2018
Pemprov Kaltara Masih Buka Keran Mutasi Pegawai dari Daerah, Ada 100 PNS Antre!
Jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Kalimantan Utara saat ini baru mencapai 3.300-an orang.
TRIBUN KALTIM/MUHAMMAD ARFAN
Sejumlah PNS memasuki Lapangan Agatis Tanjung Selor untuk mengikuti upacara beberapa waktu lalu.
Setiap tahun ada puluhan ASN mutasi yang diterima pemprov untuk menutupi kekurangan pegawainya.
"Insyaallah dalam penerimaan pegawai mutasi, kami juga menjunjung tinggi integritas. Insyaallah tidak ada transaksional. Kalau memang ada ASN yang menurut kita tidak sesuai harapan, kita tidak terima. Pak Gubernur juga ikut mengkroscek informasi karena beliau yang teken," ujarnya.
Komposisi pegawai di Pemprov Kalimantan Utara hampir semuanya merupakan pegawai mutasi, kecuali hasil seleksi CPNS tahun 2014 sebanyak 291 orang.
Ditambah hasil seleksi CPNS 2017 sebanyak 424 orang. Adapun guru PNS di SMA/SMK dan SLB buah pelimpahan kewenangan bidang pendidikan menengah dari Pemkab/Pemkot kepada Pemprov. (*)
Halaman 2 dari 2