Mancanegara
Ratusan Sampah Kaleng Semprot Meledak Bakar Restoran
Akibat ledakan, kondisi bangunan rusak berat, termasuk sejumlah bangunan di sekitarnya yang terdampak kerasnya ledakan
TRIBUNKALTIM.CO, SAPPORO - Kepolisian Jepang tengah menyelidiki penyebab ledakan yang terjadi di sebuah gedung dua lantai di Sapporo pada Minggu (16/12) malam.
Diberitakan The Japan Times, ada dugaan ledakan disebabkan oleh kebocoran gas dari sekitar 100 kaleng semprot yang hendak dibuang. Kaleng-kaleng tersebut disimpan di kantor agen real estat yang menyewa salah satu ruang di gedung tersebut. Selain kantor agen real estat, di bangunan yang didominasi material kayu itu juga terdapat sebuah klinik dan restoran.
Baca: Diduduki Dandim Sambil Mengangkat Kaki, Kotak Suara dari Bahan Dupleks Jebol
Pada Minggu malam, ledakan terjadi sekitar pukul 20.30 malam. Akibat ledakan, kondisi bangunan rusak berat, termasuk sejumlah bangunan di sekitarnya yang terdampak kerasnya ledakan dan memecahkan kaca-kaca jendela.
Menurut laporan dari dinas pemadam kebakaran setempat, api akibat ledakan yang menghanguskan bangunan di kawasan Toyohira itu baru dapat dipadamkan sekitar pukul 02.10 dini hari.
Baca: Tak Hanya Tembok Besar China, Inilah 5 Tembok Bersejarah Lainnya di Dunia; dari Peru hingga Turki
Sebanyak 42 orang dilaporkan mengalami luka, terdiri dari 19 pria dan 23 wanita. Korban luka termasuk bayi berusia 1 tahun. Salah satu korban, yakni karyawan di kantor agen real estat dilaporkan mengalami luka serius.
Dugaan akan kebocoran gas sebagai penyebab kebakaran diperkuat pengakuan para korban, yang kebanyakan adalah pelanggan yang sedang makan di restoran.
Baca: Gara-gara Suporter Nyalakan Flare dan Masuk Lapangan, PSM Makassar Didenda Rp300 Juta
Departemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran mengatakan telah mengirim tujuh petugas untuk menyelidiki lokasi ledakan dan mencari penyebabnya.
"Kami sedang menyelidiki rincian kerusakan bersama dengan polisi di tempat kejadian," kata petugas dari pemadam kebakaran.
Baca: Inilah Ranking FIFA Negara ASEAN Pasca Perhelatan Piala AFF 2018, Indonesia Kian Tertinggal
Petugas dari pusat keselamatan gas yang mengunjungi lokasi mengatakan menemukan lima tabung gas propana seberat masing-masing 50 kilogram di luar restoran. Selain itu juga ada dua tabung gas 20 kilogram di luar kantor agen real estat. Pipa-pipa gas di gedung dikonfirmasi telah rusak akibat ledakan.
Baca: Pria yang Diduga Dalang Hujan Uang di Hong Kong Ternyata Masih Muda, Usianya Baru 24 Tahun
Departemen pemadam kebakaran setempat pada Oktober lalu mengatakan sempat melakukan inspeksi ke gedung tersebut dan menemukan minimnya peralatan mencegahan kebakaran, termasuk tidak adanya alarm peringatan api. (*)
Artikel ini sudah tayang di kompas.com dengan judul Ledakan di Restoran Jepang Diduga Akibat Gas dari Kaleng Semprot https://internasional.kompas.com/read/2018/12/17/17190871/ledakan-di-restoran-jepang-diduga-akibat-gas-dari-kaleng-semprot
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/pemadaman-api-di-restoran.jpg)