Sejarah Hari Ini
SEJARAH HARI INI - 6 Tahun Lalu Pesawat Lion Air JT 904 Jatuh di Laut Bali, Begini Faktanya!
pesawat Lion Air JT 904 Boeing 737-800 tersebut jatuh di perairan saat akan mendarat di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali
Penulis: Syaiful Syafar |
Pengguna BlackBerry lain, Budi Nurcahyo, juga menuliskan pesan pribadi serupa.
"Jangan pernah membuat joke berdasarkan musibah," tulis Budi di pesan pribadi BB-nya.
Saat dihubungi, Budi menyayangkan pembuat foto editan itu dan orang-orang yang memasang foto tersebut sebagai gambar tampilan BlackBerry-nya.
"Seharusnya sebuah musibah tidak dijadikan lelucon. Coba kalau yang terkena musibah keluarga kita. Kita harus bisa menjaga perasaan dan suasana para keluarga korban, bukan malah memperkeruh suasana," kata wiraswasta asal Semarang itu.
Bangkai Pesawat
Bangkai pesawat Lion Air JT 904 Boeing 737-800 diangkat secara bertahap.
Bangkai pesawat Lion Air tersebut dipotong-potong menjadi beberapa bagian.
Selasa (16/4/2013), tim evakuasi berhasil mengangkat dan memindahkan bangkai kepala pesawat.
Kepala pesawat diangkat menggunakan crane setinggi 20 meter dari ujung landasan Bandara Ngurah Rai.

Setelah berhasil mengangkat kepala pesawat dari dalam air, tim evakuasi mengangkat bagian lainnya seperti sayap dan badan pesawat.
Diberitakan Tribunnews.com, dikerahkan 12 orang tim "mutilasi" bangkai pesawat Lion Air JT 904 Boeing 737-800 dari Dinas Penyelamatan Air TNI AL.
Mereka memotong bangkai Lion Air tiga sampai lima bagian menggunakan tiga metode.
Metode pertama adalah surface cutting atau pemotongan bagian permukaan pesawat, selanjutnya under water cutting atau pemotongan dalam laut, dan yang terakhir menggunakan metode pemotongan hidrolik.
Baca juga:
SEJARAH HARI INI - Yuri Gagarin jadi Manusia Pertama yang Terbang ke Luar Angkasa
SEJARAH HARI INI - Kelahiran Sri Sultan Hamengkubuwono IX, Wapres ke-2 RI
SEJARAH HARI INI - Presiden AS Franklin Delano Roosevelt Meninggal karena Pendarahan Otak
SEJARAH HARI INI - 'Si Wanita Besi' Margaret Thatcher Meninggal di Usia 87 Tahun, Ini Rekam Jejaknya
Like Fanpage Facebook:
Follow Instagram:
Subscribe YouTube:
(TribunKaltim.co/Syaiful Syafar)