Liga Indonesia

Sidang Komdis PSSI, Persib Bandung Kembali Terima Hukuman Denda

Hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI Rabu (31/7/2019) telah resmi dikeluarkan.

persib.co.id
Skuat Persib Bandung 

TRIBUNKALTIM.CO - Hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI Rabu (31/7/2019) telah resmi dikeluarkan.

Sebanyak 6 tim Liga 1 menerima sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI, diantaranya, Persebaya, Persib, Persipura, Madura United, Bhayangkara FC, dan Bali United.

//

Untuk kali ketiga Persebaya menerima sanksi dari Komdis PSSI karena ulah suporter yang menyalakan flare.

Sebelumnya, Persebaya menerima sanksi dalam hasil Komdis pada 23 dan 16 Juli 2019.

Sementara Persib Bandung menerima hukuman berupa denda sebesar Rp 50 juta karena menerima kartu kuning dalam satu pertandingan.

Pada hasil sidang Komdis PSSI 16 Juli, Persib terkena sanksi berupa denda sebesar Rp 100 juta karena ulah suporter yang menyalakan kembang api dan smoke bomb.

Berikut hasil Sidang Komdis PSSI yang dilansir Tribunnews dari situs resmi PSSI:

1. Madura United FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Madura United FC vs Arema FC
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Suporter menyalakan flare
- Hukuman: Denda Rp. 100.000.000

2. Madura United FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Madura United FC vs Arema FC
- Tanggal kejadian: 20 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Suporter bernyanyi dengan kalimat tidak patut
- Hukuman: Percobaan larangan bertanding tanpa penonton pada saat menjadi tuan rumah selama dua (2) bulan sampai akhir musim kompetisi tahun 2019.

3. Persebaya Surabaya
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs TIRA Persikabo
- Tanggal kejadian: 21 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Menyalakan flare serta smoke bomb serta pelemparan botol ke dalam lapangan (pengulangan)
- Hukuman: Denda Rp. 150.000.000

4. Persib Bandung
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal kejadian: 21 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: 5 KK dalam satu pertandingan
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

5. Persipura Jayapura
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 21 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 30.000.000

6. Panitia pelaksana pertandingan, Bhayangkara FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 21 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman karena terjadinya pelemparan botol
- Hukuman: Teguran keras

7. Pemain Bhayangkara FC, Sdr. I Putu Gede Juni Antara
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Arema FC vs Bhayangkara FC
- Tanggal kejadian: 26 Juli 2019
- Jenis pelanggaran: Tindakan tidak sportif dan melanggar fair play
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 1 (satu) pertandingan

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved