Virus Corona
Kepala Puskesmas Dicopot, Gara-gara Keluhkan Kurangnya Perhatian Pemerintah terhadap Tenaga Medis
Seorang kepala Puskesmas dicopot dari jabatannya dan dipindahkan, hanya gara-gara mengeluhkan kurangnya perhatian Pemerintah terhadap tenaga medis
TRIBUNKALTIM.CO - Seorang kepala Puskesmas dicopot dari jabatannya dan dipindahkan, hanya gara-gara mengeluhkan kurangnya perhatian Pemerintah terhadap tenaga medis
Rabu 17 Juni 2020, Maria Marselina Ngola dicopot dari jabatannya sebagai Kepala UPTD Puskesmas Nangaroro.
Bukan hanya dicopot dari jabatannya, Maria Marselina Ngola juga dipindahkan.
Dikutip dari tribunnews.newsmaker.com, pencopotan Maria Marselina Ngola dicopot dari jabatannya sebagai Kepala Puskesmas Nangororo, dilakukan langsung oleh Bupati Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur ( NTT ) Yohanes Don Bosco Do.
Bupati Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur ( NTT ) Yohanes Don Bosco Do mencopot jabatan Maria Marselina Ngola setelah keluhan Marselina di media massa.
Maria Marselina Ngola menyebut Pemerintah tidak memperhatikan tenaga medis covid-19 atau virus Corona yang bertugas di Puskesmas Nangaroro.
• Sebelum di Wuhan, Ilmuwan Temukan Dugaan Virus Corona Muncul di Negara Ini Sejak Desember 2019
• Lama Tak Terlihat, Akhirnya Menteri Terawan Muncul Beri Pujian Wilayah Ridwan Kamil Tangani Covid-19
• Tenaga Medis di Jatim Bertumbangan, Dalam Sehari 2 Dokter di Wilayah Khofifah Meninggal Dunia
• Kisah Pilu di Ruang ICU RSKD Balikpapan, Tenaga Medis Menangis Lihat Keluarga Pasien Covid-19
"Kesalahan fatal perilaku seorang pemimpin."
"Sangat tidak pantas pemimpin melakukan itu," kata Yohanes Don Bosco Do dalam keterangan kepada Kompas.com, Sabtu (20/6/2020) seperti dikutip dari Kompas.com.
Menurut Yohanes Don Bosco Do, keputusan mencopot Maria Marselina Ngola agar menjadi pelajaran bagi aparatur sipil negara ( ASN ) lainnya di Kabupaten Nagekeo.
Selain dicopot, Maria Marselina Ngola juga dipindahkan.
"Ini harus menjadi pelajaran."
"Saya sudah bilang dengan Marselina akan ambil sikap tegas terhadapnya."
"Saya copot dan pindahkan, tetapi saya tidak lupa."
• Hari Ini Gerhana Matahari 21 Juni 2020, 31 Provinsi Indonesia yang Dapat Melihat Mulai Jam 13.16 WIB
• Siaran Langsung Gerhana Matahari Cincin Siang Ini, Mulai Sekarang dari Medan, Link Live Streaming
"Sebagai pejabat pembina kepagawaian, Marselina lakukan kesalahan fatal," kata Yohanes Don Bosco Do.