La Liga

Lionel Messi Belum Bisa Move On atas Hengkangnya Suarez, Makna Terselubung dari Selebrasi La Pulga

Lionel Messi belum bisa move on atas hengkangnya Luis Suarez, ada makna terselubung dari selebrasi La Pulga.

Barcelona/Twitter
Kapten Barcelona, Lionel Messi. 

Menerima umpan silang dari Lionel Messi, Alba mencoba menembak dari sudut sangat sempit.

Namun, bola masih berhasil ditepis oleh Asenjo dan hanya berbuah sepak pojok bagi Barcelona.

Barcelona mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-34 setelah Ansu Fati dijatuhkan Mario Gaspar di kotak terlarang.

Lionel Messi maju sebagai eksekutor dan berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. Skor 3-0 untuk keunggulan Barcelona.

Philippe Coutinho membuat peluang pada menit ke-40 usai menerima umpan silang chip dari Sergi Roberto.

Namun, tembakan kaki kanannya masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Asenjo.

Barcelona kembali mencetak gol pada menit ke-45+1 lewat bunuh diri talenta muda Villarreal, Pau Torres.

Hendak menghalau umpan lambung Messi, bola justru masuk ke dalam gawang Asenjo.

Striker baru Atletico Madrid, Luis Suarez.
Striker baru Atletico Madrid, Luis Suarez. (Atletico de Madrid/Twitter)

Skor 4-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga turun minum.

Villarreal akhirnya membuat peluang pada menit ke-63 lewat Gerard Moreno.

Namun, Neto masih mampu menyelamatkan gawang Barcelona dari kebobolan.

Messi mencoba mencetak gol keduanya dalam laga ini pada menit ke-66.

Asenjo, yang tak mau gawangnya kebobolan untuk kelima kalinya, berhasil menepis bola hasil tendangan kaki kiri Messi.

Messi kembali mengancam gawang Asenjo pada menit ke-72 lewat sundulannya.

Bola hasil umpan silang Jordi Alba disundul oleh Messi, tetapi bola masih melebar di sisi kiri gawang Villarreal.

Villarreal kembali membahayakan gawang Barcelona pada menit ke-81 lewat Mario Gaspar.

Sempat terpeleset, tembakan kaki kanan Gaspar dari dalam kotak penalti pun masih melambung di atas mistar gawang Neto.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved