Liga Spanyol
Zidane Jadi Penyebab Sang Striker Dilepas Real Madrid, AC Milan Siap Menampung Demi Ibrahimovic
Zinedine Zidane dituding jadi penyebab sang striker dilepas Real Madrid, AC Milan siap menampung demi Zlatan Ibrahimovic
Dengan tegas Zidane membantah kebenaran klaim tersebut.
Menurutnya ucapan Mayoral itu adalah hal konyol.

"Saya berbicara dengan para pemain saya, tetapi ini adalah hal-hal pribadi jadi saya tidak akan memberi tahu Anda apa yang saya katakan dengan para pemain saya," tutur Zidane seperti dilansir BolaSport.com dari Managing Madrid.
"Hal terpenting bagi saya adalah tulus dengan mereka. Orang bisa berpikir dan berpendapat, tapi saya tidak terlibat di dalamnya. Kami memiliki grup ini sekarang dan kami akan bersaing."
"Dia (Jovic) adalah pemain Real Madrid dan saya sendiri yang memintanya bergabung dengan kami."
"Siapa pun berhak atas pendapat mereka tentang dia dan saya tidak akan terlibat, tetapi membicarakan hal konyol sangat tidak pantas untuk saat ini," kata pelatih berusia 48 tahun itu menambahkan.
Sementara itu, AC Milan dikabarkan siap untuk mengulurkan tangannya kepada Luka Jovic yang tengah dirundung kegalauan di Real Madrid.
Baca juga: Menhan Dibela Pemerintah AS dalam Kunjungannya ke Pentagon, Prabowo Dinilai Sebagai Tokoh Kunci
Baca juga: BIG MATCH Liga Italia AC Milan Punya 2 Misi Besar Lawan Inter Milan, Stefano Pioli Bawa Modal Apik
Baca juga: Update Liga Italia, AC Milan Enggan Rekrut 2 Pemain Buangan Kelas Wahid MU, Harga Lebih Murah
Baca juga: LIGA ITALIA Crotone vs Juventus, Tanpa Ronaldo, Pirlo Turunkan Tridente Anyar, Live RCTI Dinihari
AC Milan memang masih terus berkeinginan untuk memperkuat materi pemainnya untuk mengarungi kompetisi di musim ini.
Sederet pemain kenamaan yang bergabung di bursa transfer musim panas ini belum membuat AC Milan puas.
Sederet nama amunisi anyar dikabarkan telah masuk dalam kantong Rossoneri yang akan dieksekusi pda bursa transfer Januari mendatang.
Satu di antara nama pemain yang diinginkan oleh AC Milan ialah Luka Jovic.