Berita Bontang Terkini

Pendaftaran Untuk Sewa Rusanawa Guntung dan Loktuan di Bontang Sepi Peminat

Pendaftaran tempat hunian rumah susun dan sewa sederhana (Rusunawa), Guntung dan Loktuan, sepi peminat. Pendaftaran yang dibuka sejak Juni 2020 lalu,

Penulis: Ismail Usman |
TRIBUNKALTIM.CO/ISMAIL USMAN
Gedung Rusunawa di Bontang sepi peminat sejak dibuka pendaftaran tempat hunian. TRIBUNKALTIM.CO/ISMAIL USMAN 

TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG- Pendaftaran tempat hunian rumah susun dan sewa sederhana (Rusunawa), Guntung dan Loktuan, sepi peminat.

Pendaftaran yang dibuka sejak Juni 2020 lalu, belum juga memenuhi kuota dari kapasitas Rusun.

Diketahui kapasitas Rusunawa Guntung memiliki daya tampung 90 kamar dan Rusunawa Loktuan Bontang hanya 70 kamar.

"Pendaftar di Rusunawa Guntung belum sampai 20 orang. Sedangkan untuk di Rusunawa Loktuan baru hampir sekitar 50 pendaftar. Itu pun berkasnya belum dimasukin semua," ujar UPT Rusunawa, Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Bontang, Ely Terliah saat dikonfirmasi, Rabu (6/1/2021).

Baca juga: Gubernur Kaltim Ditanya Jatah Vaksin, Isran Noor: Aku Ini Masih Muda, Umur 36 Tahun jadi Tidak Perlu

Baca juga: Pemberlakuan Rapid Test Antigen, Tengok Reaksi Penumpang di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan

Baca juga: Walikota Balikpapan Rizal Effendi Beber Alasan Rapid Antigen Belum Berlaku di Jalur Laut

Disebutkan Ely, kedua Rusunawa ini dijadwalkan akan diresmikan pada tanggal 11 januari 2021 mendatang.

Kemungkinan usai diresmikan bisa menumbuhkan minat pendaftar.

"Dari pengalaman beberapa Rusunawa yang lain juga begitu. Pas sudah diresmikan baru pada ramai yang mendaftar," tuturnya.

Disinggung terkait lokasi Rusunawa yang jauh dari perkotaan, ia pun menuturkan kedua Rusunawa ini sengaja dibangun di dekat kawasan industri, agar bisa menyasar para pekerja yang masih belum memiliki tempat hunian tetap.

"Iya memang, karena ini untuk para pekerja juga. Biar tidak terlalu jauh dari tempat kerja," tuturnya.

Sebagai informasi, tarif sewa di Rusunawa Guntung dari lantai dasar dan lantai 1 seharga Rp 400 ribu, untuk lantai 2 Rp 375 ribu. Sementara di lantai 3 ditarif lebih murah, hanya Rp 350 ribu.

Kalau untuk Rusunawa Loktuan Bontang, tarifnya sedikit lebih mahal.

Namun harga juga variatif, tetap menyesuaikan dengan tingkatan lantai.

Khusus di lantai dasar ditarifnya lebih mahal seharga Rp 600 ribu.

Sedangkan untuk lantai satu Rp 550 ribu, lantai 2 seharga Rp 500 ribu, dan di lantai 3 Rp 450 ribu, lantai teratas yakni lantai 4 hanya Rp 400 ribu.

(TribunKaltim.co/Ismail Usman)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved