Berita Balikpapan Terkini

Puluhan Motor Diamankan Polisi Saat Akan Digunakan Balapan Liar di Balikpapan

Jajaran Satlantas Polresta Balikpapan berhasil mengamankan sebanyak 21 unit kendaraan dalam satu pekan terakhir.

TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO
Sejumlah unit kendaraan yang diamankan Polantas Balikpapan akibat terpantau hendak melakukan balapan liar di Kota Balikpapan, Senin (19/4/2021).TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Jajaran Satlantas Polresta Balikpapan berhasil mengamankan sebanyak 21 unit kendaraan dalam satu pekan terakhir.

Motor yang diamankan rencananya akan digunakan untuk balapan liar.

21 unit tersebut terdiri dari 1 unit mobil dan 20 unit sisanya merupakan sepeda motor.

Lokasi penangkapannya bervariasi, setidaknya 3 titik di Kota Balikpapan.

Baca Juga: Kedapatan Balap Liar Saat Ramadhan, Polres Bontang Tahan Motor Hingga Lepas Idul Fitri

Baca Juga: Marak Aksi Balap Liar di Bontang saat Ramadhan, Polres Gencar Gelar Patroli Rutin di Lokasi Rawan

"Dimana ini terbagi menjadi 3 wilayah, kawasan Taman Tiga Generasi, Lapangan Merdeka maupun di wilayah Balikpapan Barat," beber Kasat Lantas Polresta Balikpapan, Kompol Irawan Setyono, Senin (19/4/2021).

Untuk di kawasan Taman Tiga Generasi, lanjut Kompol Irawan, diketahui memang ada niatan untuk melakukan balapan liar.

Hanya saja, sebelum terjadi, pihaknya berhasil lebih dulu mengamankan.

Hal tersebut diketahui lantaran Dishub Kota Balikpapan telah memasang portal di tikungan yang rawan menjadi lokasi balapan.

Baca Juga: NEWS VIDEO Balap Liar Saat Malam Ramadhan, Puluhan Motor Diamankan Jajaran Polantas Samarinda

Baca Juga: Balap Liar di Malam Ramadhan, Puluhan Motor Diamankan Polresta Samarinda, Diambil Ketika Lebaran

Namun rupanya, portal tersebut disingkirkan.

Dijelaskan Kompol Irawan, portal tersebut dipinggirkan oleh seorang penumpang sebuah mobil yang kini juga diamankan.

Diketahui, sosok yang berada dalam mobil tersebut merupakan penyelenggara dari balapan liar di kawasan Taman Tiga Generasi itu.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved