Liga Italia

Jadwal Live Streaming Udinese vs Juventus, Sedikit Tergelincir, Pirlo Tinggalkan Sejarah Buruk

Laga Udinese vs Juventus dapat disaksikan melalui siaran langsung Bein Sports 2, serta live streaming Vidio.com dan UseeTV

Marco BERTORELLO / AFP
Penyerang Italia Juventus Federico Chiesa (3rdR) merayakan dengan rekan satu tim setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Torino vs Juventus pada 3 April 2021 di stadion Olimpiade di Turin. Berikut jadwal siaran langsung Udinese vs Juventus 

TRIBUNKALTIM.CO - Pekan ke 34 Liga Italia bakal menjadi laga krusial bagi Juventus.

Pasalnya anak asuh Andrea Pirlo itu tengah dalam tekanan saat menghadapi Udinese.

Seri apalagi kalah bakal membuat Juventus terlempar dari zona Liga Champions.

Apalagi sehari sebelumnya pesaing terdekat mereka, AC Milan berhasil menang atas Benevento dan kembali merebut posisi runer up 

Pertandingan Udinese vs Juventus akan digelar Senin (3/5/2021) dini hari

Laga Udinese vs Juventus dapat disaksikan melalui siaran langsung Bein Sports 2, serta live streaming Vidio.com dan UseeTV, pukul 00.00 WIB.

Prediksi line up atau susunan pemain Udinese vs Juventus di Liga Italia Serie A, Minggu 2 Mei 2021.

Bentrok dengan Udinese, pelatih Juventus akan menurunkan pemain andalannya, Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Klasemen dan Jadwal Liga Italia, AC Milan dan Juventus Wajib Menang, Inter Lawan Juru Kunci

Juventus akan semaksimal mungkin memanfaatkan laga melawan Udinese untuk bangkit dan menang.

Pasalnya Juventus tengah bersaing ketat untuk tidak terlempar dari empat besar Liga Italia.

Di laga terakhirnya, satu gol Alvaro Morata hanya cukup untuk memberi Juventus hasil seri 1-1 dengan tuan rumah Fiorentina.

Cristiano Ronaldo masih memimpin daftar top skor sementara dengan 25 golnya.

Ia sudah absen membobol gawang lawan dalam tiga penampilan beruntun untuk La Vecchia Signora.

Maka laga melawan Udinese akan menjadi momen kebangkitan sang megabintang.

Baca juga: JADWAL Liga Italia Pekan 34: Juventus & AC Milan Say Goodbye Liga Champions Bila Kalah, Inter Milan?

Siaran Langsung Liga Italia antara Udinese vs Juventus dimulai pukul 23.00 WIB via Live Streaming TV Online Bein Sports 2 dan belum tentu di RCTI +.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved