Bantuan Sosial
Lengkap Daftar 5 Bansos Pemerintah Cair Mei 2021, Ada BLT UMKM & Update Kartu Prakerja, Cek Penerima
Lengkap, daftar 5 bansos Pemerintah cair Mei 2021, ada BLT UMKM & update Kartu Prakerja, cek penerima
TRIBUNKALTIM.CO - Lengkap, daftar 5 bansos Pemerintah cair Mei 2021, ada BLT UMKM & update Kartu Prakerja, cek penerima.
Pemerintah Jokowi kembai mencairkan 5 program bantuan sosial sekaligus pada Mei ini.
Diantaranya ada BLT UMKM, diskon listrik PLN, BLT Dana Desa, Bantuan Pangan Non Tunai, hingga PKH.
Lantas, bagaimana kabar Kartu Prakerja Gelombang 17?
Inilah lima bantuan dari pemerintah yang masih akan cair pada Mei 2021.
Pemerintah melalui kementerian terkait masih akan menyalurkan sejumlah bantuan pada Mei 2021.
Baca juga: INILAH Link https://cekbansos.kemensos.go.id & Cara Cek BLT Dana Desa Online 2021 PKH, BNPT BST 2021
Bantuan ini diharapkan dapat menggenjot daya beli dan konsumsi masyarakat jelang Lebaran 2021.
Adapun kelima bantuan tersebut adalah Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), BLT UMKM, BLT Dana Desa, dan diskon listrik dari PLN.
Masyarakat pun dapat mengecek secara mandiri apakah ia mendapat sejumlah bantuan tersebut lewat situs yang disediakan.
Daftar Bantuan yang Cair Mei 2021
1. BLT UMKM
BLT UMKM diberikan kepada para pelaku usaha kecil, mikro, dan menengah dengan nominal sebesar Rp 1,2 juta.
Untuk mendapatkan BLT UMKM, masyarakat harus mendaftar ke dinas koperasi sesuai domisilinya.
Jika sudah diverifikasi dan dinyatakan lolos sebagai penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta, maka masyarakat dapat mengeceknya secara mandiri.
Salah satunya melalui laman eform.bri.co.id/bpum bagi nasabah BRI.