News Video
NEWS VIDEO Disorot PDIP karena Terlalu Aktif di Medsos, Ini Konten yang Dibuat Ganjar Pranowo
Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani memberi pengarahan kepada seluruh kader di Jawa Tengah atau Jateng guna penguatan menuju Pemilu 2024.
TRIBUNKALTIM.CO - Belum lama ini, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani memberi pengarahan kepada seluruh kader di Jawa Tengah atau Jateng guna penguatan menuju Pemilu 2024.
Ternyata dalam acara PDI Perjuangan tersebut, tanpa mengundang Ganjar Pranowo.
PDI Perjuangan Jateng memberikan konfirmasi yang menyebabkan tidak mengundang Ganjar Pranowo di acara tersebut.
Ganjar Pranowo dinilai telah bersebrangan dengan PDIP.
Belakangan Ganjar juga disebut-sebut dinilai tengah menaikkan elektabilitas melalui aktivitas di media sosial.
Baca juga: Pengamat Bilang Ambisi Ganjar Pranowo Capres 2024 Tamat, Cek Dulu Rekam Jejak Jokowi di Pilpres 2014
Ketua DPP PDI-P Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto mengingatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang juga kader PDIP agar jangan keminter (sok pintar) dan berambisi mencalonkan diri jadi calon presiden 2024.
Ambisi tersebut ditengarai Bambang dengan tingginya intensitas Ganjar di medsos, terutama YouTube.
Soal membagikan keseharian di YouTube, Ganjar memang paling depan di antara politisi partai banteng yang lain.
Unggahan video Ganjar pun terhitung tinggi.
Dikutip dari KompasTV, dalam seminggu, kanal YouTube Ganjar bisa mengunggah 7-9 video dengan subscriber mencapai kurang lebih 100 ribu orang.
Kontennya macam-macam, meski tidak jauh dari kegiatannya sebagai Gubernur Jawa Tengah.
Baca juga: Sebelum Dikucilkan PDIP, Ganjar Pranowo Beri Kado Unik Buat Megawati Tersenyum, Sempat Vlog Bareng
Video terakhir soal kegiatannya di Kawasan Industri Batang, Jawa Tengah, yang menyambut investasi pabrik kaca terbesar se Asia Tenggara asal Korea Selatan.
Unggahan 1.55 detik tersebut ditonton 12 ribu kali.
Tayangan sebelumnya, (22/5/2021), Ganjar membagikan kegiatannya di luar kantor, mengobrol dengan pengelola wisata di puncah tinggi Magelang, Glamping Linggarjati.
Dalam unggahan itu Ganjar mempromosikan sebuah penginapan sederhana yang berada di lereng Gunung Sumbing.