Virus Corona di Bontang
Update Covid-19 Bontang, Selasa 31 Agustus 2021, Terdapat 77 Pasien Sembuh, 1 Orang Meninggal
Tren kasus kesembuhan Covid-19 di Bontang terus meningkat tajam. Selasa (31/8/2021), ada 65 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh
Penulis: Ismail Usman | Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG - Tren kasus kesembuhan Covid-19 di Bontang terus meningkat tajam. Selasa (31/8/2021), ada 77 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh.
Penambahan pasien sembuh ini lebih banyak jika dibandingkan dengan tambahan kasus aktif yang hanya berjumlah 64.
Kini jumlah kasus aktif di Bontang mencapai 1.145 orang. Sebanyak 113 pasien tengah mendapat perawatan intensif di rumah sakit. Sedangkan 1.032 kasus lainnya hanya menjalani isolasi mandiri.
"Tren kesembuhan terus naik. Penambahan kasus sembuh lebih banyak lagi," terang Adi Permana, Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Bontang, Selasa (31/8/2021).
Untuk kasus orang meninggal dunia akibat covid-19 juga mengalami penambahan sebanyak 1 jiwa.
Baca juga: Dinsos Bontang tak Tahu Besaran Bansos untuk Yatim Piatu Korban Covid-19 dari Pemprov Kaltim
Total kasus kematian di Bontang saat ini telah berjumlah 320 jiwa.
"Kasus kematian tiap hari mengalami penambahan. Ini juga masih menjadi kekhawatirkan kita bersama," ujar Adi.
Sementara untuk peta wilayah Covid-19, masih tersisa 14 kelurahan di Bontang masih berstatus zona merah.
"Alhamdulillah, Kelurahan Bontang Lestari kini telah berstatus zona orange. Semoga perlahan semua wilayah bisa bebas dari zona merah," bebernya.
Diakhir, Adi pun berharap agar masyarakat terus meningkatkan kedisiplinan prokes dan menjaga pola hidup sehat dan bersih
"Tetap waspada. Kuncinya di prokes dan ikut vaksin. Biar kita bisa kendalikan kasus covid di Bontang," terang Adi. (*)