Liga Italia
Bursa Transfer Liga Italia: Kedatangan Belotti Membuat AC Milan Tak Lagi Butuh Zlatan Ibrahimovic
Raksasa Liga Italia Serie A, AC Milan diprediksi tidak akan lagi membutuhkan jasa Zlatan Ibrahimovic
“Tonali adalah simbolnya, tetapi secara umum mereka adalah tim yang sangat solid. Dalam daftar pemain yang tak tergantikan, saya menambahkan Theo Hernandez dan Brahim Diaz," ucapnya seperti dilansir dari Tribunnews.com berjudul Ibarat Habis Manis Sepah Dibuang, AC Milan yang Sekarang Tak Butuh Ibrahimovic Lagi.
"Tanpa mereka, AC Milan nampak seperti mesin yang kehabisan bahan bakar,” katanya, seperti yang dikutip dari laman Sempre Milan.
Sebagaimana yang diketahui, Theo, Brahim dan Tonali menjadi pemain yang banyak berevolusi dalam permainan AC Milan era Pioli.
Ketiganya mampu menjawab kepercayaan yang diberikan sang Allenatore.
Terlebih lagi, proyek AC Milan sejak awal sudah terpampang nyata "percaya proses" untuk masa depan yang lebih baik.
Baca juga: NEWS VIDEO Gol Semata Wayang Olivier Giroud Bawa AC Milan Bungkam Torino
Gampangnya, Zlatan Ibrahimovic merupakan jawaban sementara untuk kebutuhan AC Milan.
Costacurta bahkan menyebut juniornya itu bukan lagi sosok yang dibutuhkan untuk Rossoneri meraih kemenangan.
“Dia bukan lagi orang yang menentukan. Pemain sudah membuktikan bahwa mereka bisa meraih (kemenangan) tanpanya (Ibrahimovic)."
"Saya tahu bahwa Ibra membuat pemain lain bermain lebih baik, namun ada yang lebih vital di permainan AC Milan yang sekarang," tandasnya.
Kontrak mantan pemain Barcelona ini akan usang Juni 2022 mendatang.
Baca juga: NEWS VIDEO Gol Semata Wayang Olivier Giroud Bawa AC Milan Bungkam Torino
Sejauh ini belum ditemukan titik terang apakah Ibra akan memutuskan manambah masa bakti atau meninggalkan publik San Siro.
Terkait Andrea Belotti, AC Milan dilaporkan telah mencapai kesepakatan lisan dengan striker Torino tersebut.
Sang striker akan merapat secara gratis tahun depan seiring habisnya kontrak bersama El Toro.
Tuttosport via MilanNews menulis bahwa Belotti telah memutuskan untuk meninggalkan Turin setelah kontraknya berakhir pada akhir musim ini.
Rossoneri disebut memimpin perlombaan dalam perburuan sang pemain.
Baca juga: Update Liga Italia, Maldini Belum Menyerah Cari Playmaker Handal Buat AC Milan, Cek 3 Kandidatnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/terpaksa-aja.jpg)