MotoGP
Jelang Tes Pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Jorge Martin Incar Kursi Murid Valentino Rossi
Panasnya persaingan di MotoGP tak hanya melulu soal perebutan gelar juara dunia, namun juga persaingan masuk ke tim pabrikan
TRIBUNKALTIM.CO - Panasnya persaingan di MotoGP tak hanya melulu soal perebutan gelar juara dunia, namun juga persaingan masuk ke tim pabrikan.
Salah satu pembalap yang mencuri perhatian di MotoGP 2021, yakni Jorge Martin.
Rider muda asal Spanyol yang kini memperkuat tim Pramac Racing mengincar satu tempat di tim pabrikan Ducati yang saat ini dihuni Jack Miller dan Francesco Bagnaia, yang merupakan murid Valentino Rossi.
Bukan tanpa alasan Jorge Martin menginginkan satu tempat di tim pabrikan Ducati, mengingat performa gemilangnya di MotoGP 2021.
Bahkan, Jorge Martin sukses menyandang status sebagai Rookie of the Year tahun lalu.
Jorge Martin melakukan debutnya dengan cukup baik sebagai pembalap pemula pada MotoGP 2021.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2022, Ducati dan Honda Bisa Bikin Kejutan, Membaca Masa Depan Quartararo dan Joan Mir
Baca juga: Harga Mulai Rp 100 ribuan Tiket MotoGP Indonesia Disorot Media Asing, Bandingkan Tiket GP Malaysia
Baca juga: Jadwal MotoGP 2022, Membaca Masa Depan Quartararo dan Joan Mir, Ducati dan Honda Bisa Bikin Kejutan
Setelah merebut status sebagai Rookie of the Year MotoGP 2021, Martinator bertekad untuk menjadi pembalap Ducati pabrikan pada musim 2023.
Jorge Martin menjalani musim debutnya di MotoGP 2021 dengan bagus tetapi bisa dikatakan ada yang kurang juga.
Di awal musim, Jorge Martin sudah bisa meraih di podium ketiga pada seri GP Doha di Sirkuit Losail, Qatar.
Tentunya hal ini cukup mengejutkan berbagai pihak karena dia promosi ke MotoGP dari Moto2 tidak sebagai peraih gelar juara ataupun runner-up.
Selain itu, Jorge Martin juga beberapa kali meraih pole position dan total empat kali naik podium di mana salah satunya berhasil memenangi balapan.
Dalam dua seri di Red Bull Ring, Austria, Martin tampil sangat baik di mana dia mampu tampil konsisten sehingga meraih kemenangan pertamanya di GP Styria.
Baca juga: Usung Misi Bangkit di MotoGP 2022, Adik Valentino Rossi Tak Ingin Lagi Hanya Jadi Penggembira
Kemudian pada balapan selanjutnya yang digelar di lintasan yang sama, Martin juga berhasil naik podium ketiga melalui drama flag to flag di akhir balapan.
Martinator juga menutup seri terakhir MotoGP 2021 dengan meraih podium kedua di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia.
Namun, dengan segala raihan prestasi yang dia dapatkan selama musim MotoGP 2021, Martin juga memperoleh nasib sial mengalami saat kecelakaan parah di Sirkuit Algarve, Portugal.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/siaran-langsung-motogp-2021-jorge-martin-pole-position-rossi-akui-kesulitan-live-trans7-usee-tv.jpg)