Aplikasi

Cara Mudah Menyimpan Video dari Aplikasi Instagram Langsung ke Galeri Ponsel Anda

Ini cara mudah menyimpan video dari aplikasi Instagram langsung ke galeri ponsel anda.

Editor: Nur Pratama
IST via TribunBatam.id
Aplikasi Instagram 

TRIBUNKALTIM.CO - Ini cara mudah menyimpan video dari aplikasi Instagram langsung ke galeri ponsel anda.

Nantinya, video dari Instagram yang tersimpan ke galeri bisa kita unggah ulang ke media sosial lainnya.

Namun, terkadang banyak orang yang belum mengetahui bagaimana cara menyimpan video dari Instagram.

Hal ini karena, Instagram tidak menyediakan fitur mengunduh video secara otomatis di aplikasinya.

Lalu, bagaimana cara mudah yang bisa kita lakukan untuk menyimpan video dari Instagram?

Cara Menyimpan Video dari Aplikasi Instagram ke Galeri Ponsel

Baca juga: Gunakan Aplikasi Edit Foto Black And White Effect untuk Tampil Beda dengan Gaya Retro

Baca juga: Syarat dan Langkah-langkah untuk Mengajukan Verified Centang Biru di Aplikasi Instagram

Cara ini bisa teman-teman coba langsung sesuai petunjuknya, lo. Perhatikan langkah-langkah ini, yuk.

1. Cara Menyimpan Video dari Instagram Menggunakan Savefrom

- Bukalah aplikasi media sosial Instagram yang ada di ponsel.

- Lalu, pilihlah video yang ingin kita simpan.

- Setelah itu, klik pada ikon titik tiga di pojok kanan atas video.

- Pilihlah Salin Tautan.

- Selanjutnya, bukalah website pencarian di ponsel dan kunjungilah lamanSavefrom.

- Tinggal kita salin tautan tadi, di kolom pengunduhan video online dan klik Unduh.

- Terakhir, tinggal kita pilih jenis format video dan tunggu hingga proses pengunduhan selesai.

2. Cara Menyimpan Video dari Instagram Menggunakan Downloadgram

- Bukalah aplikasi media sosial Instagram yang ada di ponsel.

- Lalu, pilihlah video yang ingin kita simpan.

- Setelah itu, klik pada ikon titik tiga di pojok kanan atas video dan pilihlah Salin Tautan.

- Jika tautan sudah disalin, kita perlu membuka website pencarian di ponsel dan kunjungilah laman Downloadgram.

- Selanjutnya, tinggal kita salin tautan tadi pada kolom yang sudah disediakan.

- Terakhir, klik pada Download Now. Maka, otomatis kita sudah bisa menyimpan video dari Instagram ke galeri ponsel.

Downloadgram juga bisa kita gunakan untuk mengunduh foto dan IGTV dari Instagram, lo.

3. Cara Menyimpan Video dari Instagram Menggunakan W3toys

Jika teman-teman ingin mengunduh video Instagram Reels, kita bisa menggunakan W3toys. Bagaimana caranya?

- Bukalah aplikasi media sosial Instagram yang ada di ponsel.

- Lalu, pilihlah video Instagram Reels yang ingin kita simpan.

- Setelah itu, klik ikon titik tiga di bagian bawah kanan video Instagram Reels.

- Selanjutnya, pilihlah Salin Tautan dan kita menuju situs Wetoys yang ada di laman pencarian.

- Tinggal kita salin pada kolom yang sudah disediakan dan klik Download.

4. Cara Menyimpan Video dari Instagram Menggunakan Videoder

Sebelum mengunduh video yang ada di Instagram, teman-teman perlu mengunduh aplikasi ini di Google Play Store yang ada di ponsel. Berikut langkah-langkahnya.

- Bukalah aplikasi Videoder dan pilihlah ikon Instagram pada halaman awal.

- Setelah itu, kita akan masuk ke akun Instagram melalui Videoder.

- Selanjutnya, teman-teman bisa memilih video mana yang akan disimpan di galeri ponsel.

- Jika sudah, tinggal klik pada ikon unduh. Maka, otomatis video akan diunduh serta tersimpan pada galeri ponsel kita.

5. Cara Menyimpan Video dari Instagram Menggunakan FastSave

Sama seperti Videoder, kita harus mengunduh aplikasi FastSave yang ada di Google Play Store. Berikut langkah-langkahnya.

- Bukalah aplikasi Instagram dan pilih video yang ingin kita unduh.

- Setelah itu, klik ikon titik tiga yang ada di pojok kanan atas dan pilih Salin Tautan.

- Setelah itu, kita akan membuka aplikasi FastSave dan pilih ikon untuk mengunduh Video.

- Tinggal salin tautan tadi pada Paste URL dan klik Download. Maka, otomatis video dari Instagram akan tersimpan di galeri.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk menyimpan video dari aplikasi Instagram.

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini telah tayang di TribunPontianak dengan judul : Cara Menyimpan Video Instagram ke Galeri Ponsel, Lebih Mudah Lagi Download Pakai Aplikasi Ini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved