Liga Italia

NONTON Live Streaming Gratis Liga Italia Napoli vs AC Milan, Link RCTI Plus Perebutan Pucuk Klasemen

Duel Liga Serie A paling seru pekan ini tersaji di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli akan menjamu AC Milan dalam perebutan puncak klasemen.

Editor: Ikbal Nurkarim
instagram/@officialsscnapoli @acmilan
Saksikan duel Napoli vs AC Milan di pekan ke-28 Liga Italia Serie A. Duel Liga Serie A paling seru pekan ini tersaji di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli akan menjamu AC Milan dalam perebutan puncak klasemen. 

Pelatih: Luciano Spalletti

AC Milan: 4-2-3-1

9 Olivier Giroud (Penyerang), 17 Rafael Leao, 79 Franck Kessie, 56 Alexis Saelemaekers, 8 Sandro Tonali, 4 Ismael Bennacer, 19 Theo Hernandez, 23 Fikayo Tomori, 20 Pierre Kalulu, 2 Davide Calabria, 16 Mike Maignan (KIPER)

Pelatih: Stefano Pioli

Baca juga: BURSA TRANSFER Liga Italia: Juventus Ketiban Untung Usai Legenda Prancis Kritik Pogba di Man United

Zlatan Ibrahimovic Telah Pulih

Kabar menyenangkan datang dari AC Milan jelang laga lawatan ke kandang Napoli, Senin (7/3/2022) besok.

Striker jimatnya, Zlatan Ibrahimovic dipastikan telah pulih dari cedera dan bisa diturunkan dalam laga adu sikut rebutan puncak klasemen, di Stadion Diego Armando Maradona di Napoli.

Zlatan Ibrahimovic telah absen akibat cedera achilles-nya saat bermain imbang tanpa gol dengan Juventus pada 23 Januari.

Pelatih kepala Rossoneri Stefano Pioli, mengungkapkan Ibrahimovic dipastikan bisa tampil bersama tim di Stadio Diego Armando Maradona. Selain Zlatan, Ante Rebic juga dipastikan bisa diturunkan.

“Saya pikir akan penting untuk memulai dengan tim terbaik, " kata Pioli.

Milan telah bermain imbang tiga kali berturut-turut di semua kompetisi. Di liga Serie A, AC Milan dilorot Napoli dari puncak klasemen, dengan poin sama, 57.

Baca juga: AC Milan Borong Pemain di Bursa Transfer Liga Italia, 6 Striker Jadi Opsi Pengganti Ibrahimovic

Duel Napoli vs AC Milan akan menjadi 'ada sikut' paling seru di pekan 28 ini. Adu sikut memperebutkan puncak klasemen Liga Serie A Italia.

Pioli pun memberikan pujian kepada pasukan Luciano Spalletti, yang akan dihadapinya. "Napoli adalah tim yang hebat dan dilatih dengan sangat baik oleh Spalletti, tetapi tim tanpa kelemahan tidak akan ada.

“Mereka memiliki pertahanan terbaik di liga, mereka melewatinya dengan baik dan bagus di belakang. Besok, tim yang bertahan lebih baik memiliki lebih banyak peluang untuk menang. (*)

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved