Liga Italia
RUMOR Transfer Liga Italia: Real Madrid Cari Pengganti Modric, Pemain Inter Milan Ini Jadi Incaran
Rumor transfer Liga Italia, Real Madrid dikabarkan sedang mencari pemain pengganti Luka Modric, pemain anyar Inter Milan ini jadi incaran Los Blancos.
TRIBUNKALTIM.CO - Rumor transfer Liga Italia, Real Madrid dikabarkan sedang mencari pemain pengganti Luka Modric, pemain anyar Inter Milan ini jadi incaran Los Blancos.
Manuver terbaru klub elit Laliga Real Madrid yang saat ini tengah membidik salah satu pemain pilar Inter Milan.
Los Blancos julukan Real Madrid disebut-sebut tengah mematangkan rencananya untuk memboyong penyerang Inter Milan.
Ya, Nicolo Barella pemain pilar Inter Milan kabarnya diproyeksikan untuk menggantikan Luka Modric di Santiago Bernabeu.
Melansir laporan Fichajes, nama Nicolo Barella telah mencuat di list teratas Real Madrid dan opsi membelinya di jendela transfer musim panas 2022 kian menguat.
Baca juga: Demi Liga Italia & Liga Champions, Paolo Maldini Buat Skuat AC Milan Selevel dengan Real Madrid
Baca juga: Jadwal Liga Italia Serie A Malam Ini: AC Milan vs Empoli, Simak Head to Head dan Prediksi Skor
Baca juga: MENJAMU Empoli di Liga Italia, AC Milan Tidak Diperkuat Tiga Pemain Ini, Termasuk Theo Hernandez
Dikutip dari TribunJogja.com, Los Blancos di bawah asuhan Carlo Ancelotti memantau pemain bertalenta milik Inter Milan tersebut untuk menggantikan Luka Modric.
Sosok Nicolo Barella dinilai sebagai pemain bertalenta yang terus memantik sorotan di Serie A Liga Italia.
Barella terus memperlihatkan performa ciamiknya bersama Inter Milan yang direkrutnya dari Cagliari.
Di saat yang bersamaan, Nicolo Barella juga menjadi salah satu pilar kunci di Timnas Italia usai berhasil mengantar Gli Azzurri menyegel gelar juara Piala Eropa 2020 lalu.
Pemain yang kini berusia 25 tahun tersebut telah mencatatkan 35 kali pertandingan bersama Inter Milan dengan menorehkan dua gol dan sepuluh asis.
Impresifnya Nicolo Barella di Inter Milan pun tak luput dari perhatian beberapa klub elit Eropa, termasuk Real Madrid yang kini mengincarnya.
Sebagaimana diketahui, Real Madrid sudah lama mencari pengganti untuk menyiapkan ‘the next’ Luka Modric.
Lantaran usia pemain Timnas Kroasia ini sudah tak muda lagi dan diproyeksikan akan makin sulit bermain reguler, kendati penampilannya di Real Madrid cukup ciamik.
Baca juga: BURSA TRANSFER Liga Italia: Juventus Buru Bek Andalan Chelsea, Saingan Sama Man United & Real Madrid
Akan tetapi Real Madrid kini tengah bersiap untuk mencari pengganti Luka Modric yang kian menua.
Rencana semacam itu melibatkan daftar pendek tiga pemain gelandang kreatif, dengan Nicolo Barella menjadi kandidat kuat di dalamnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/gelandang-inter-milan-nicolo-barella-dikawal-ketat-pemain-salernitana.jpg)