News Video
NEWS VIDEO Profil Ari Lesmana, Vokalis Band Indie yang Viral setelah Lantunkan Azan
Berikut ini profil Ari Lesmana, vokalis grup band indie yang sempat viral karena lantunkan azan.
Editor:
Sandrio
Sebelum terjun dan berkarir di dunia musik, Ari adalah seorang mahasiswa.
Sebagai mahasiswa, ia nyatanya berhasil menyelesaikan bangku kuliah hingga S2 dengan waktu yang singkat.
Ia berkuliah di kampus bertaraf internasional, namun Ari mengaku itu bukan keinginannya.
Selepas lulus kuliah, Ari sempat bekerja sebagai pegawai bank.
Kemudian ia pernah bekerja di salah satu perusahaan Event Organizer terbesar di Indonesia.
Akan tetapi, ternyata ia lebih suka bermusik.
Ia memutuskan untuk resign dari pekerjaannya dan fokus bersama Fourtwnty.
Band dan lagu-lagunya baru dikenal khalayak luas tahun 2014.
Selain bermusik, ia juga melakoni dunia film.
Terbaru dia tampil di film Ben & Jody sebagai Gele. (*)