Breaking News

Liga Italia

Lawan AC Milan di 2 Laga Terakhir Liga Italia, Rossoneri Dihadang Tim Kuda Hitam Atalanta & Sassuolo

Menjelang dua laga terakhir Liga Italia Serie A, perebutan gelar juara makin sengit antara AC Milan dengan Inter Milan

Kolase Ronny Hartmann / AFP - Alberto PIZZOLI / AFP
Atalanta dan Sassuolo. Lawan AC Milan di 2 Laga Terakhir Liga Italia, Rossoneri Dihadang Tim Kuda Hitam Atalanta & Sassuolo. 

TRIBUNKALTIM.CO - Menjelang dua laga terakhir Liga Italia Serie A, perebutan gelar juara makin sengit antara AC Milan dengan Inter Milan.

Keduanya saat ini masih berada di jalur perebutan gelar juara Liga Italia.

AC Milan unggul dua poin dari Inter Milan, dan berhak menempati posisi pertama klasemen Liga Italia.

Diprediksi, penentuan gelar juara Liga Italia ditentukan hingga laga pamungkas, pada pekan ke-38.

Pada dua laga terakhir, Inter Milan lebih beruntung karena berjumpa lawan-lawan yang relatif mudah.

Baca juga: AC Milan Pastikan Diri Raih Gelar Juara Liga Italia Serie A, Hanya Butuh Empat Poin Lagi

Baca juga: Perebutan Gelar Juara Liga Italia Makin Panas, Striker Inter Singgung Posisi Sesungguhnya AC Milan

Baca juga: BURSA TRANSFER Liga Italia: AC Milan Serius Pulangkan Eks Gelandang Barcelona, Maldini Bergerak!

Sedangkan AC Milan harus berhadapan dengan dua tim kuda hitam yang dalam beberapa musim terakhir kerap menyusahkan tim-tim besar Serie A.

AC Milan akan bersua penantang Eropa, sementara Inter Milan terlibat duel dengan tim yang bertaruh hidup mati.

AC Milan untuk sementara berada di posisi terdepan dalam balapan menuju gelar juara Serie A, kompetisi kasta teratas Liga Italia, musim 2021-2022.

Tim beralias I Rossoneri (Si Merah-Hitam) kini berada di puncak klasemen berkat torehan 80 poin dalam 36 pertandingan.

AC Milan berjarak dua angka dari Inter Milan yang menguntit persis satu anak tangga di bawah sang tetangga sekota.

Baca juga: Jadwal Final Coppa Italia: Pertaruhan Habis-habisan Juventus Lawan Ambisi Inter Milan, Siapa Menang?

Menilik situasi di klasemen Liga Italia, dua pekan terakhir kompetisi dipastikan akan berjalan seru dan menegangkan.

Di atas kertas komposisi lawan AC Milan tampak lebih berat dari Inter Milan.

Rossoneri yang tinggal butuh tambahan empat angka lagi untuk menyegel Scudetto, mesti meladeni Atalanta (15/5/2022) dan Sassuolo (22/5/2022).

Di lain sisi, Inter Milan “hanya” akan bersua sepasang tim papan bawah, yaitu Cagliari (16/5/2022) dan Sampdoria (22/5/2022).

Namun, sejatinya dua kandidat juara Serie A itu dihadapkan dengan jadwal yang menyimpan kesulitannya sendiri-sendiri.

Baca juga: ISU TRANSFER Liga Italia: Masa Depan Gelandang AC Milan Tak Jelas, Barcelona Tutup Pintu Buat Kessie

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved