Liga Italia
RUMOR TRANSFER Liga Italia: Masalah Internal AC Milan Bisa Gagalkan Sven Botman, Ada Peran Maldini
Simak informasi seputar rumor transfer Liga Italia, masalah internal AC Milan bisa gagalkan Sven Botman merapat ke San Siro, ada peran Paolo Maldini.
TRIBUNKALTIM.CO - Simak informasi seputar rumor transfer Liga Italia terkini.
Klub raksasa Liga Italia, AC Milan tengah fokus mencari bek tangguh jelang musim 2022/2023 mendatang.
Nama Sven Botman digadang-gadang bakal berseragam AC Milan musim depan.
Pendekatan yang cukup lama telah dilakukan AC Milan.
Hingga sang pemain pun memberikan sinyal ketertarikannya.
Namun rumor masalah internal AC Milan bisa gagalkan Sven Botman merapat ke San Siro.
Dan ternyata ada peran Dirtek AC Milan, Paolo Maldini.
Selengkapnya ada dalam artikel ini.
Baca juga: ALASAN Mundur Buru Renato Sanches, AC Milan Kini Alihkan Pandangan ke Adik Tingkat Franck Kessie
Namun, menurut Laporan Corriere dello Sport, Paolo Maldini selaku Direktur Teknik dan Ivan Gazidis selaku CEO AC Milan memiliki pandangan berbeda tentang kepindahan Sven Botman ke Stadio Meazza yang merupakan markas besar klub AC Milan tersebut.
AC Milan telah mencapai kesepakatan lisan dengan bek Belanda dan siap menawarkan 30 juta Euro kepada Lille untuk mengamankan tanda tangannya.
Tidak hanya AC Milan, dua klub liga Premier seperti Newcastle dan Manchester United juga sangat tertarik pada Sven Botman yang masih berusia 22 tahun itu, tapi kabarnya Sven Botman lebih didorong untuk mengenakan seragam AC Milan.
Baca juga: RUMOR TRANSFER Liga Italia: Sven Botman Sukses PHP AC Milan, Rossoneri Alihkan Pandangan ke Bremer
Laporan di Italia dan Inggris menunjukkan bahwa klub Liga Premier dapat mengalahkan AC Milan, tetapi Corsport menambahkan bahwa ada satu masalah lagi mengenai potensi kepindahan Botman ke AC Milan.
Sementara itu, Paolo Maldini dan Ivan Gazidis tampaknya memiliki pandangan yang berbeda tentang masalah tersebut, bahkan Gazidis yang merupakan mantan petinggi Arenal itu tidak yakin tentang investasi 30 juta Euro untuk bek tengah baru.
"Itu menyusul penampilan luar biasa Pierre Kalulu di kedua musim terakhir," ujar Gazidis.
Sesuai Laporan Corriere della Sera, AC Milan bisa menandatangani bek tengah yang lebih murah untuk menginvestasikan lebih banyak uang pada gelandang serang seperti Charles De Ketelaere.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Isu-Sven-Botman-ke-AC-Milan.jpg)