Mata Najwa
Cerita Rhoma Irama Dikejar-kejar Najwa Shihab untuk Wawancara, Host Mata Najwa: Bang Haji Nolak Mulu
Berbincang bersama, Najwa Shihab mengaku tidak pernah terbayangkan akan diwawancarai oleh raja dangdut Indonesia, Rhoma Irama
TRIBUNKALTIM.CO - Berbincang bersama, Najwa Shihab mengaku tidak pernah terbayangkan akan diwawancarai oleh raja dangdut Indonesia, Rhoma Irama.
Menurut host Mata Najwa tersebut, ia merasa sangat deg-degan lantaran berkesempatan ditanya-tanya oleh Rhoma Irama.
"Saya itu nggak pernah kebayang loh akan diwawancara Rhoma Irama, benaran loh. Kalau mewawancarai Rhoma Irama itu sudah pernah dua kali," kata Najwa Shihab dikutip dari kanal YouTube Rhoma Irama Official, Sabtu (9/7/2022).
Baca juga: Berada di London Saat Eril Hilang di Sungai Aare, Ridwan Kamil kepada Mata Najwa Akui Sempat Optimis
Flashback ke belakang, Najwa Shihab mengungkapkan bagaimana dulu perjuangannya dalam mengejar Rhoma Irama untuk bisa diwawancarai.
"Beliau ini pernah ngejar-ngejar saya by phone nggak bisa, sampai saat itu saya lagi sound check, lagi pentas disamperin," ungkap Rhoma Irama.
"Pentas di Condet, aku samperin saking waktu itu nggak tau bang haji nolak-nolak saya mulu," tambah Najwa Shihab.
Baca juga: Di Mata Najwa, Ridwan Kamil & Atalia Kenang Saat-saat Terakhir Eril: Dia Begitu Manis dan Wangi
Dengan gamblangnya, Najwa Shihab di depan Rhoma Irama menyatakan dia bukan tipikal orang yang bisa ditolak ketika ingin mendapatkan sebuah informasi.
Mendengar pernyataan itu, Rhoma Irama hanya tertawa.
Tidak dipungkiri kalau saat Najwa Shihab nekat datang menghampirinya, ia sangat kaget.
"Kaget banget, sama timnya, satu tim Mata Najwa, waduh mau dikeroyok nih," ujar Rhoma Irama.
"Pokoknya harus ngejar sampai dapat, Alhamdulillah terus datang deh ke Mata Najwa," timpal Najwa Shihab.
Baca juga: Mata Najwa Malam Ini, Atalia Praratya Ceritakan Beratnya Lihat Nama Eril Tak Ada di Kartu Keluarga
Tidak menampik, Najwa Shihab menyatakan bahwa kedatangan Rhoma Irama di Mata Najwa kala itu menjadi salah satu episode terseru karena akhirnya bisa mewawancarai sang legend tersebut.
Saat bercanda agar diwawancarai di kanal YouTube pribadinya, Najwa Shihab dengan senang hati ingin melakukan hal itu.
Apalagi sesuai dengan tag linenya, Bisikan Rhoma.
"Saya ambil nih, namanya bisikan, udah cocok, soalnya Najwa itu artinya bisikan hati bang Haji. Jadi waktu itu, ketika dibilang 'Mah mau ini, diajak ke Bang Rhoma wawancara bisikan 'Wah udah nggak mungkin nolak," tutur Najwa Shihab.
Simak video selengkapnya:
(TribunKaltim.co/Justina)
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.